BOLASPORT.COM - Pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam berhasil membantu rekan setimnya mencatatkan sejarah di Ansan Greeners.
Hal tersebut terjadi dalam laga K-League 2 ketika Ansan Greeners bertemu dengan Bucheon FC pada Minggu (8/8/2021).
Dalam pertandingan ini, Ansan Greeners harus menelan kekalahan lewat skor 3-4.
Empat gol Bucheon FC dilesatkan oleh Han Ji-ho (15'), Cristian Henrique (44'), Kook Tae-jeong (45+3'), dan Park Chang-jun pada menit ke-65.
Sedangkan tiga gol Ansan Greeners dicatatkan atas satu nama, yaitu Kim Ryun-do (57', 72', dan 85).
Baca Juga: Gabung Skuad Bertabur Bintang, Messi Diragukan Bakal Sukses di PSG
Dengan catatan tersebut Kim Ryun-do sukses mencatatkan namanya dalam buku sejarah Ansan Greeners.
Tepatnya, Kim Ryun-do menjadi pemain pertama Ansan Greeners yang mampu mencetak tiga gol atau hat-trick.
Dilansir BolaSport.com dari media Korea Selatan, Star News, sejak klub didirikan pada tahun 2017 silam belum ada pemain yang bisa mencetak hat-trick di laga resmi.
Baca Juga: Daripada Gelar, Dustin Poirier Disarankan Baku Hantam Lawan Conor McGregor Lagi
Menanggapi hal ini, Kim Ryun-do mengaku senang atas capaian yang didapatkannya.
"Ini adalah rekor yang saya impikan sebagai striker dalam kehidupan profesional saya," kata Kim Ryun-do.
Sementara itu, prestasi yang diperoleh Kim Ryun-do tak bisa dilepaskan dari peran Asnawi Mangkualam.
Baca Juga: Sudah Gabung PSG, Lionel Messi Cuma Bakal Bawa Masalah kalau Merapat ke Bayen Muenchen
Seperti yang diketahui, gol pertama Kim Ryun-do tercipta setelah Asnawi Mangkualam dilanggar di dalam kotak penalti lawan.
Hal itu mengakibatkan Ansan Greeners mendapat hadiah tendangan penalti.
Kim Ryun-do pun mengakui bahwa rekor tersebut karena adanya bantuan dari rekan-rekannya.
Oleh sebab itu, Kim Ryun-do tak lupa berterima kasih kepada Asnawi Mangkualam dkk.
Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Tandem Alami Fabio Quartararo di Tim Pabrikan Yamaha
"Saya pikir saya dapat mencapainya berkat bantuan rekan tim saya," ucap Kim Ryun-do.
"Secara pribadi, ini adalah pencapaian hat-trick pertama saya, tetapi saya mendengar bahwa itu adalah rekor hat-trick pertama bagi Ansan sejak klub didirikan.
"Hasilnya mengecewakan, tetapi saya senang bisa menjadi bagian dari sejarah klub," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | star.mt.co.kr |
Komentar