BOLASPORT.COM - Beberapa hari lagi, AC Milan boleh jadi akan mendatangkan pengganti Hakan Calhanoglu. Tetapi, pemain yang satu ini masih bau kencur.
Pada bursa transfer Liga Italia musim panas ini, AC Milan disibukkan dengan upaya mencari pengganti Hakan Calhanoglu.
Sebelumnya, Hakan Calhanoglu selaku gelandang serang andalan AC Milan dalam beberapa musim terakhir pindah ke Inter Milan.
Kepergian Hakan Calhanoglu meninggalkan lubang besar di skuad AC Milan besutan Stefano Pioli.
Pasalnya, belum ada sosok yang benar-benar bisa menggantikan gelandang timnas Turki itu sebagai pemain di belakang striker dalam formasi 4-2-3-1 ala Stefano Pioli.
AC Milan sudah mengamankan Brahim Diaz dari Real Madrid dan memberinya kostum nomor 10 namun dirasa belum cukup.
Baca Juga: Rekrut Juara EURO 2020, Seluruh Pos Sayap Kanan AC Milan Aman
Kabar bagus buat Milanisti, dalam beberapa hari ke depan, AC Milan boleh jadi akan mendapatkan pengganti Hakan Calhanoglu.
Orang itu adalah gelandang muda Prancis, Yacine Adli.
Dilihat dari posisinya, Yacine Adli adalah "pemain nomor 10" yang pas betul untuk menggantikan Calhanoglu.
Kabar merapatnya Yacine Adli dikonfirmasi oleh presiden klub yang memilikinya sekarang, Bordeaux.
"Saya bisa konfirmasi bahwa betul ada ketertarikan dari AC Milan," kata bos Bordeaux, Gerard Lopez, seperti dikutip Bolasport.com dari RMC Sport.
"Bursa transfer dibuat oleh penjualan dan perekrutan pemain."
"Ada diskusi terbuka soal Yacine Adli. Tidak salah untuk mengatakan AC Milan tertarik kepadanya dan mereka berada dalam posisi yang bagus."
Baca Juga: AC Milan yang Sekarang Sudah Jauh Lebih Kuat daripada Musim Lalu
"Kami sedang bernegosiasi dan kita akan lihat apakah transfer ini bisa terwujud dalam beberapa hari ke depan atau tidak."
Indikasi Bordeaux sudah siap melepas Adli muncul saat mereka hampir pasti akan merekrut gelandang Fransergio Rodrigues Barbosa dari klub Liga Portugal, Braga.
AC Milan dirumorkan akan merekrut Adli dengan harga total 15 juta euro di mana 40% angka itu akan diserahkan kepada PSG sebagai klub yang membina Adli pada selang 2013-2018.
Akan tetapi, kalaupun terealisasi, perekrutan Yacine Adli sebagai pengganti Hakan Calhanoglu bakal terasa nanggung buat AC Milan.
Dengan usianya masih 21 tahun, Adli belum tentu bisa langsung mengisi pos yang ditinggalkan Calhanoglu.
Dia memang pernah menjadi bintang timnas Prancis di EURO U-17 2017 dan Piala Dunia U-17 pada tahun yang sama.
Baca Juga: Hasil Pramusim AC Milan - Rade Krunic Picu Perkelahian hingga Gagal Penalti, Rossoneri Tumbang
Akan tetapi, Adli bahkan belum menjadi pemain starter reguler di Bordeaux.
Dari total 64 penampilannya di Liga Prancis bersama Bordeaux, 25 dijalani Adli sebagai pemain pengganti yang masuk dari bangku cadangan.
Potensi jelas ada dengan Adli tercatat mengemas 2 gol dan 5 assist serta membuat rata-rata 1,5 peluang per pertandingan di Ligue 1 2020-2021.
Akan tetapi, masih muda dan minim pengalaman, Adli pantas diragukan bakal mampu langsung menjadi starter di AC Milan.
Karenanya, AC Milan diketahui masih menjajaki upaya mendatangkan gelandang veteran Josip Ilicic dari Atalanta.
Sebagai pemain nomor 10, kualitas dan pengalaman Ilicic tidak perlu diragukan lagi.
Akan tetapi, negosiasi AC Milan dengan Atalanta untuk transfer Ilicic mentok di harga.
Atalanta menginginkan 10 juta euro sedangkan AC Milan maksimal hanya menawarkan 4 juta euro.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | RMC Sport |
Komentar