BOLASPORT.COM - Mantan kapten Real Madrid, Sergio Ramos, sudah tahu kalau Lionel Messi akan bergabung dengan Paris Saint-Germain sejak tahun lalu.
Paris Saint-Germain bisa dibilang menjadi klub paling sukses pada bursa transfer musim panas ini.
Pasalnya, PSG berhasil mendatangkan sejumlah pemain bintang secara cuma-cuma.
Pertama, PSG sukses mendapatkan tanda tangan mantan gelandang andalan Liverpool, Georginio Wijnaldum.
Wijnaldum memutuskan untuk pergi dari Liverpool setelah tak memperpanjang kontraknya yang berakhir pada 30 Juni 2021.
Baca Juga: Langsung Jadi Anak Rajin, Lionel Messi Datang 2 Jam Lebih Awal di Latihan Pertama Bareng PSG
Setelah itu, PSG mendatangkan Gianluigi Donnarumma dan Sergio Ramos yang juga hengkang dari klubnya masing-masing karena habis masa kontrak.
Yang paling mengejutkan, Les Parisiens mampu mendaratkan mantan kapten sekaligus megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Kedatangan Messi tidak hanya mengejutkan, tetapi juga diikuti dengan drama yang panjang.
Sempat hampir mendapatkan jasa Messi pada musim lalu, PSG akhirnya berhasil setelah bersabar menunggu selama 16 bulan.
Messi didatangkan dengan status bebas transfer setelah Barcelona tak mampu memberikan kontrak baru.
Baca Juga: Di Mata Lionel Messi, Ada Satu Pemain PSG Setara Xavi dan Andres Iniesta
Barcelona tidak bisa memberi kontrak kepada Messi karena terbentur aturan Liga Spanyol.
Dengan masuknya Messi, Barcelona akan memiliki margin gaji pemain yang semakin tinggi dan tidak sesuai dengan aturan Liga Spanyol.
Alhasil, La Pulga harus hengkang dan bergabung dengan PSG pada bursa transfer musim panas ini.
Meski baru terwujud musim panas ini, rupanya kedatangan Messi sudah direncanakan sejak tahun lalu.
Hal itu diketahui oleh bek anyar PSG yang baru saja datang dari Real Madrid, Sergio Ramos.
Baca Juga: Terungkap, Lionel Messi Sempat Curhat ke Generasi Barcelona 1987 Usai Cabut dari Camp Nou
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Messi menjadi motivasi utama Ramos bergabung dengan PSG.
Pasalnya, saat Ramos melakukan negosiasi dengan PSG pada Desember 2020 lalu, dirinya diberitahu kalau Les Parisiens akan mendatangkan Messi.
Hal itu pun sempat disampaikan Ramos kepada Presiden Real Madrid, Florentino Perez.
Perez sempat meminta Ramos untuk tetap tinggal di Real Madrid dan memperpanjang kontraknya.
"Saya telah diberitahu bahwa PSG ingin membuat tim yang hebat dengan Messi dan saya di dalamnya," ucap Ramos.
Baca Juga: Sambutan Presiden Liga Prancis untuk Lionel Messi: Hari Bersejarah
Delapan bulan kemudian, Messi benar-benar bergabung dengan PSG sesuai kabar yang diterima Ramos.
Kini, Ramos akan bermain bersama dalam satu klub dengan mantan rivalnya selama 16 tahun di Liga Spanyol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar