Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Taipei Open 2021 Dibatalkan, Pebulu Tangkis Dunia Langsung Bersaing pada Piala Sudirman

By Delia Mustikasari - Sabtu, 14 Agustus 2021 | 19:42 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali membatalkan turnamen Asia. Kali ini giliran Taipei Open 2021.

Taipei Open 2021 yang masuk dalam turnamen BWF World Tour Super 300 semula dijadwalkan pada 7-12 September di kota Taipei.

Pembatalan Taipei Open 2021 dilakukan dengan pertimbangkan peningkatan kasus Covid-19 sehingga ada pembatasan pelakasanaan turnamen.

Hal ini membuat panitia penyelenggara lokal tidak punya pilihan selain membatalkan turnamen.

Baca Juga: Anthony Ginting dari Masuk Daftar Tunggu Indonesia Open hingga Raih Medali Olimpiade Tokyo

BWF menyesali perubahan arah yang tiba-tiba tetapi tetap berkomitmen untuk memberikan rangkaian turnamen bulu tangkis yang aman dan terstruktur untuk sisa tahun ini.

BWF sebelumnya memutuskan untuk membatalkan pelaksanaan turnamen Korea Open 2021, Korea Masters 2021, dan Macau Open 2021 karena pandemi Covid-19 yang masih belum sepenuhnya terkendali.

Padahal, Korea Open 2021 semula dijadwalkan menjadi turnamen BWF World Tour pertama pasca-Olimpiade Tokyo 2020.

Awalnya, Korea Open 2021 akan berlangsung di Yeosu City, Korea Selatan, pada 31 Agustus-5 September mendatang.

Sementara itu, Korea Masters 2021 yang sebelumnya ditunda pelaksanannya dari 1-6 Juni lalu, kini resmi dibatalkan.

Hilangnya Korea Open 2021 dari daftar kalender turnamen BWF tahun ini memastikan para pebulu tangkis elite dunia langsung fokus ke ajang Piala Sudirma 2021 dan Piala Thomas-Uber 2020.

Baca Juga: Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP Austria 2021 - Nanti Malam Mulai Pukul 19.10 WIB

Berdasarkan jadwal yang dirilis BWF, Sudirman Cup 2021 akan berlangsung di Vantaa, Finlandia, pada 26 September-3 Oktober, sedangkan Thomas-Uber Cup digelar di Aarhus, Denmark, pada 9-17 Oktober.

Kejuaraan Dunia Junior 2021 di China juga untuk sementara ditunda pelaksanaannya karena Negeri Tirai Bambu itu belum bisa menggelar turnamen apapun pada tahun ini.

Hingga sekarang, belum ada tuan rumah atau tanggal pengganti untuk menyelenggarakan Kejuaraan Dunia Junior 2021.

Berikut jadwal turnamen bulu tangkis setelah pembatalan Taipei Open 2021.

Baca Juga: Resmi Petronas Tidak Akan Sponsori Sepang Racing Team pada 2022

Piala Sudirman 2021 (23 September-3 Oktober)

Piala Thomas dan Uber  2020 (9-17 Oktober)

Denmark Open (19-24 Oktober)

French Open (26-31 Oktober)

Saarlorlux Open (2-7 November)

Macau Open (2-7 November)

Indonesia Masters (16-21 November)

Indonesia Open (23-28 November)

BWF World Tour Finals 2021 (1-5 Desember)

Kejuaraan Dunia 2021 (12-19 Desember)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWF Badminton
REKOMENDASI HARI INI

Penerbangan Timnas Indonesia ke Bahrain Sedikit Bermasalah, Shin Tae-yong Minta Satu Hal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
5
12
2
Man City
4
12
3
Aston Villa
5
12
4
Chelsea
5
10
5
Arsenal
4
10
6
Newcastle
5
10
7
Brighton
4
8
8
Fulham
5
8
9
Nottm Forest
4
8
10
Tottenham
5
7
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
Bali United
6
11
4
PSM
6
11
5
Persib
5
9
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Dewa United
6
7
9
Persita
5
7
10
Barito Putera
5
7
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
6
14
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Alavés
6
10
6
Athletic Club
6
10
7
Osasuna
6
10
8
Celta Vigo
5
9
9
Real Betis
5
8
10
Mallorca
6
8
Klub
D
P
1
Torino
5
11
2
Udinese
4
10
3
Napoli
5
10
4
Juventus
5
9
5
Empoli
5
9
6
Inter
4
8
7
Lazio
4
7
8
Atalanta
4
6
9
Verona
5
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X