Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Pochettino Tak Mau Lionel Messi Main untuk PSG di Liga Prancis

By Septian Tambunan - Minggu, 15 Agustus 2021 | 02:25 WIB
Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, memberi tahu alasan tak mau Lionel Messi main untuk PSG di Liga Prancis.
TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE
Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, memberi tahu alasan tak mau Lionel Messi main untuk PSG di Liga Prancis.

BOLASPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, memberi tahu alasan tak mau Lionel Messi main untuk PSG di Liga Prancis.

Lionel Messi sudah menjadi pemain Paris Saint-Germain pada 10 Agustus 2021.

Messi pindah secara gratis dari Barcelona ke PSG.

Kapten timnas Argentina ini dikontrak Les Parisiens sampai 30 Juni 2023.

Baca Juga: Lionel Messi Ungkap Sosok yang Paling Syok Saat Dirinya Pindah dari Barcelona ke PSG

Prestasi terakhir Lionel Messi sebelum bergabung dengan Paris Saint-Germain adalah menjuarai Copa America 2021 bareng Argentina.

Messi menciptakan empat gol dan lima assist dari tujuh penampilan di Copa America 2021.

Namun, Messi tak diajak Mauricio Pochettino membela PSG dalam laga pekan kedua Liga Prancis kontra Strasbourg di Stadion Parc des Princes, Sabtu (14/8/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Terkait keputusannya tak mau Messi main untuk PSG di Ligue 1, Pochettino memberi tahu alasannya.

Ternyata, Mauricio Pochettino memikirkan kebugaran Lionel Messi.

Apalagi, Messi, yang sekarang berusia 34 tahun, sudah lama tidak mengolah bola.

Baca Juga: Setelah Lionel Messi, Al-Khelaifi Sudah Tahu Cristiano Ronaldo Akan Gabung PSG Gratis

Pria yang dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Copa America 2021 ini memang langsung menjalani liburan setelah meraih gelar bareng La Albiceleste.

Oleh karena itu, Pochettino mempunyai pandangan tersendiri untuk mengistirahatkan Messi.

"Hari ini adalah sesi latihan kedua Messi sejak final Copa America," kata Mauricio Pochettino dalam konferensi pers pada Jumat (13/8/2021), seperti dilansir BolaSport.com dari AS.

"Prioritas untuk dia adalah agar merasa lebih baik dan lebih baik lagi."

"Hanya dengan begitu kita akan melihat apakah dia siap untuk memainkan pertandingan," ucap Pochettino menambahkan.

Paris Saint-Germain sebetulnya sangat membutuhkan Lionel Messi untuk merumput.

Baca Juga: Lionel Messi Sebut 3 Pemain Paris Saint-Germain yang Bantu Ambil Keputusan Gabung PSG

Presiden Paris Saint-Germain, Nasser Al-Khelaifi, berbicara dalam konferensi pers bersama Lionel Messi.
FOOTBALL DAILY
Presiden Paris Saint-Germain, Nasser Al-Khelaifi, berbicara dalam konferensi pers bersama Lionel Messi.

Hal ini berkaca pada kegagalan PSG mempertahankan gelar Liga Prancis pada musim 2020-2021.

PSG, yang selalu merajai Ligue 1 pada 2018, 2019, dan 2020, harus menyerahkan titel Liga Prancis kepada Lille di 2021.

Les Parisiens sekadar bercokol di posisi kedua klasemen Liga Prancis 2020-2021 dengan ketinggalan satu poin dari Lille.

Kehadiran Lionel Messi memberikan harapan besar bagi suporter PSG karena sang megabintang asal Argentina punya pencapaian tak masuk akal di liga domestik.

Semasa memperkuat Barcelona, Lionel Messi mempersembahkan 10 gelar Liga Spanyol.

Bukan itu saja, Messi juga berkontribusi terhadap 691 gol Barcelona di LaLiga.

Baca Juga: Bukan Sancho atau Varane, Justru Kedatangan Pemain Ini yang Buat De Gea Girang

Rinciannya, Messi mengemas 474 gol dan 217 assist dalam 520 pertandingan di Liga Spanyol.

Tidak heran, para pendukung Paris Saint-Germain sangat girang menyambut kedatangan Lionel Messi.

Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi.
ESPN
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi.

Mauricio Pochettino mengaku mengetahui betul perasaan yang dimiliki suporter PSG.

"Kami berbagi perasaan yang sama dengan yang dirasakan para penggemar," ujar Mauricio Pochettino.

"Energi positif yang luar biasa."

"Setiap pelatih di dunia ingin memiliki pemain terbaik."

"Senang memiliki daftar pemain hebat di sini untuk meningkatkan persaingan dan membantu kami mencapai target," tutur Pochettino melanjutkan.

Baca Juga: Hasil Trofeo Joan Gamper - Cristiano Ronaldo Emosi ke Memphis Depay, Barcelona Bantai Juventus Usai Lionel Messi Nangis

Di sisi lain, Lionel Messi juga sudah menyampaikan bahwa dirinya butuh adaptasi di lapangan sebelum beraksi membela Paris Saint-Germain.

"Saya berlibur dan tidak berlatih selama sebulan," kata Lionel Messi.

"Jadi saya membayangkan harus melakukan pra-musim individu, berlatih dengan bagus, dan ketika saya siap, baru mulai bermain," ucap Messi lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Transfermarkt.com, AS.com
REKOMENDASI HARI INI

Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X