Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Menang, Gerard Pique: Kami Bisa Bersenang-senang Tanpa Lionel Messi

By Beri Bagja - Senin, 16 Agustus 2021 | 12:00 WIB
Gerard Pique merayakan gol untuk Barcelona ke gawang Real Sociedad dalam pekan perdana Liga Spanyol di Camp Nou, 15 Agustus 2021.
TWITTER.COM/FCB_XTRA
Gerard Pique merayakan gol untuk Barcelona ke gawang Real Sociedad dalam pekan perdana Liga Spanyol di Camp Nou, 15 Agustus 2021.

BOLASPORT.COM - Gerard Pique mengaku Barcelona akan tetap bisa bersenang-senang walau tanpa Lionel Messi dan bersaing meraih semua gelar.

Barcelona mengawali era baru tanpa Lionel Messi pada Minggu (15/8/2021).

Pasukan Ronald Koeman melakoni start Liga Spanyol 2021-2022 dengan menjamu Real Sociedad di Camp Nou.

Walau minus Messi, Barca tetap menang meyakinkan atas sang rival kuda hitam asal Basque.

Barcelona memetik hasil 4-2 dengan diwarnai gol-gol Gerard Pique, Martin Braithwaite (2), dan Sergi Roberto.

Sepasang gol Sociedad yang dicetak Julen Lobete dan Mikel Oyarzabal tak cukup menebus defisit.

Baca Juga: Sukses Ajak Messi dan Ramos ke PSG, Panggil Dia Neymar Si Agen Super

Sang pencetak gol perdana Barcelona musim ini, Gerard Pique, menegaskan timnya merasakan kehilangan besar akibat kepergian Lionel Messi.

Walau demikian, hasil bagus di awal membuatnya yakin perjalanan Barca musim ini bakal menyenangkan.

"Dia (Messi) pemain terpenting dalam sejarah klub ini dan di dunia sepak bola," kata Pique soal eks rekannya, dikutip BolaSport.com dari ESPN.com.

Lionel Messi resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Paris Saint-Germain (PSG).
TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD
Lionel Messi resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Paris Saint-Germain (PSG).

"Namun, segala hal harus berlalu dan kami mesti terus berjalan."

"Saya pikir kami berada di level yang bagus. Kami sangat kompetitif."

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Martin Braithwaite Gemilang, Barcelona Tumbangkan Real Sociedad

"Saya yakin kami akan bersaing untuk memenangi semua gelar sampai akhir musim ini," ujar defender gaek berusia 34 tahun itu.

Pique merasa kepergian Messi meninggalkan lubang teramat besar di tim.

Akan tetapi, ada satu faedah yang didapat Barca setelah sang legenda pergi ke PSG di bursa transfer musim panas ini.

"Benar bahwa dengan kepergian Leo, kami tak memiliki talenta seperti sebelumnya, tapi tim menunjukkan bahwa kami semua bersatu," katanya.

Striker Barcelona, Martin Braithwaite.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Striker Barcelona, Martin Braithwaite.

"Saya pikir kami akan bersenang-senang musim ini," tutur bek pemenang 3 gelar Liga Champions bareng Barca.

Kemenangan Barcelona atas Sociedad membawa pasukan Koeman ke perigkat tiga klasemen sementara Liga Spanyol.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Braithwaite Andalan Baru Barcelona setelah Kepergian Messi, Atletico Madrid Menang Tipis

Mereka hanya kalah subur dari Real Madrid dan Sevilla, yang melakoni start dengan kemenangan lebih telak atas rivalnya.

Madrid menggilas Alaves 4-1, sedangkan Sevilla menggebuk Vallecano 3-0.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : espn.com
REKOMENDASI HARI INI

BREAKING NEWS - PSSI Putuskan Stadion Manahan Jadi Kandang Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136