Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Akui Butuh Bertahun-tahun untuk Mencari Pengganti Ferdinand Sinaga

By Arif Setiawan - Senin, 16 Agustus 2021 | 21:15 WIB
   Ferdinand Sinaga saat masih bersama Persib Bandung.
ramadityadomas
Ferdinand Sinaga saat masih bersama Persib Bandung.

BOLASPORT.COM - Klub Liga 1 2021, Persib Bandung terus berupaya mencari pengganti Ferdinand Sinaga di lini depan.

Seperti yang diketahui, pada akhir Juni lalu Ferdinand resmi meninggalkan Persib untuk bergabung dengan Persis Solo.

Usai kepergian Ferdinand, Persib langsung gerak cepat berusaha mencari penggantinya.

Salah satu cara yakni memanggil nama Sansan Fauzi ikut menjalani trial.

Namun sayang, penampilan Sansan belum bisa memikat hati Robert.

Baca Juga: Kedatangan Lionel Messi ke PSG Bikin Keadilan Semakin Menjauh

Kegagalan Sansan membuat Robert berfokus mencari striker lokal, khususnya dari Jawa Barat.

"Kami mengundang pemain tersebut dan melihat apakah dia lebih baik dari pemain yang kami miliki," kata Robert, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Tapi jika tidak lebih baik maka kami lebih fokus pada pemain yang ada terutama pemain muda dari Bandung atau Jawa Barat sesuai visi kami," ujarnya.

Baca Juga: Unggah Foto Baim Wong, Gresik United: Kami Siap Jadi Tim Sultan

Meski sudah menentukan targetnya, tetapi rupanya tak menyelesaikan masalah Robert.

Pelatih asal Belanda menilai mencari pemain muda terlebih lokal adalah sesuatu yang tidak mudah.

Pasalnya, Robert juga harus memastikan pemain tersebut mendapatkan menit bermain.

Baca Juga: Fabio Quartararo untuk Pertama Kali Pikirkan Gelar Juara Dunia

Sehingga, calon pemain anyar Persib haruslah benar-benar memiliki kualitas.

"Dan meski kami mencari pemain muda, masalahnya adalah apakah mereka bisa menembus tim utama dan cukup mendapatkan menit bermain, terkecuali dia benar-benar bagus," ucap Robert.

"Jadi jika melihat pemain muda, kami harus memberinya menit bermain.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Cuma Tulis 6 Huruf untuk Sambut Bek Baru Man United

"Kalau tidak dia bisa kehilangan talentanya," tuturnya.

Dari semua itu, Robert menyimpulkan sulit bagi Persib menemukan pengganti Ferdinand Sinaga.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Setidaknya Persib perlu waktu satu sampai tiga tahun untuk mendapatkan striker lokal yang berkualitas.

Baca Juga: Iker Lecuona Nikmati Momen Salip Rossi-Marini pada MotoGP Austria

"Untuk bisa mengisi Ferdinand, oke kita harus menunggu satu hingga tiga tahun untuk bisa mengisi posisi tersebut," kata Robert.

"Karena memang sulit menemukan striker berkualitas yang bisa bermain di liga profesional.

"Dan mayoritas besar tim menggunakan pemain asing di posisi tersebut," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X