Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Lepas Harry Kane, Tottenham Bakal Terjerembab ke Zona Degradasi

By Adi Nugroho - Selasa, 17 Agustus 2021 | 05:00 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, sedang bertepuk tangan.
TWITTER.COM/MANCITYMEN
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, sedang bertepuk tangan.

BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur diyakini akan terjerembab ke zona degradasi apabila mereka melepas strikernya, Harry Kane, ke Manchester City.

Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, merupakan salah satu pemain yang ingin direkrut Manchester City pada bursa transfer musim panas 2021.

Kabar itu sendiri sudah dibenarkan oleh pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

Dalam sebuah wawancara pada 6 Agustus lalu, Pep Guardiola mengaku bahwa timnya bakal berusaha mendatangkan Harry Kane selama Tottenham Hotspur bersedia melepasnya.

Baca Juga: Pelatih Tottenham Hotspur Tak Bisa Pastikan Kapan Harry Kane Kembali Bermain

"Dia (Kane) adalah pemain Tottenham Hotspur," kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari The Guardian.

"Jika Tottenham tidak mau bernegosiasi, ya sudah."

"Namun, jika mereka terbuka untuk bernegosiasi, saya rasa bukan hanya Manchester City yang ingin mencoba mengontraknya tetapi banyak klub di dunia."

Baca Juga: Pemain Putra Tembus NBA, Pemain Timnas Basket Putri Indonesia Gabung Klub Turki

"Akan tetapi, itu semua tergantung pada Tottenham," ucap Guardiola menambahkan.

Kendati Manchester City sudah menyatakan minatnya terhadap Kane bahkan sudah mengirim tawaran senilai 100 juta pounds (sekitar Rp1,9 triliun), Tottenham Hotspur belum juga mau melepas strikernya itu.

Chairman Tottenham, Daniel Levy, kabarnya menjadi orang yang terus menolak tawaran untuk Kane.

Baca Juga: Romelu Lukaku Pulang ke Chelsea, 3 Penyerang Anyar Siap Merapat ke Inter Milan

Daniel Levy disebut akan terus berusaha untuk mempertahankan striker asal Inggris itu.

Sementara itu mantan pemain Tottenham, Paul Stewart, mengindikasikan bahwa The Lilywhites tidak boleh kehilangan Harry Kane.

Pasalnya, kata Paul Stewart, jika Kane pergi entah bergabung ke Manchester City atau klub lain, Tottenham bisa terjerembab ke zona degradasi, terlebih jika tim yang kini dilatih Nuno Espirito Santo itu tidak mendatangkan penggantinya.

Baca Juga: Jajal Fenerbahce, RANS Cilegon FC Ungkap Alasan Gagal Lawan Mesut Ozil

"Kecuali sesuatu terjadi dengan cepat selama satu pekan ke depan, akan ada kekhawatiran tentang di mana Tottenham Hotspur akan bertarung di klasemen," kata Paul Stewart seperti dilansir BolaSport.com dari talkSPORT.

"Jika Tottenham Hotspur kehilangan Harry dan tidak ada pemain yang masuk untuk menggantikannya, maka mereka mungkin akan menjadi salah satu tim yang berjuang di zona degradasi," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : talkSPORT, The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

RESMI - PSIS Datangkan Striker Asing Baru, Punya Statistik Menjanjikan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136