BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts tidak khawatir dengan motivasi pemainnya.
Pelatih Persib Bandung menilai dengan kompetisi yang berhenti lama tidak berpengaruh kepada motivasi Marc Klok dkk dalam memberikan yang terbaik di kompetisi Liga 1 2021-2022.
Sehingga, dia menilai sampai saat ini belum perlu memberikan motivasi secara individual.
"Sebagai pelatih, saya tidak perlu memotivasi mereka secara individual, mereka semua profesional," kata Robert Alberts dilansir BolaSport.com dari laman Kompas.com
Baca Juga: Liga Italia Bikin Stres, Radja Nainggolan Ingin Santai di Liga Belgia
Pelatih asal Belanda ini yakin jika pemain profesional akan menjadikan sepak bola menjadi motivasi mereka.
Dengan bisa bermain, mereka akan berusaha memberikan yang terbaik.
Hal ini berpengaruh kepada tim dan perkembangan pemain itu sendiri.
"Hasrat mereka adalah bermain sepak bola dan kehidupannya dari sepak bola. Jadi, mereka pasti melihat ke depan untuk bermain sepak bola karena dari sana motivasi mereka berasal," ujarnya.
"Kami menginginkan kemenangan, sepak bola adalah menang dan di setiap laga yang dicari adalah tiga poin."
Baca Juga: 3 Momen Penting 17 Agustus, Emas Olimpiade Tontowi/Liliyana hingga Kematian Legenda
Alberts mentakan jika dia optimis dengan komposisi skuadnya musim ini.
Menurutnya, pemain-pemain Maung Bandung saat ini memiliki kualitas di semua lini.
Sehingga, mereka akan berusaha keras memperebutkan posisi pemain utama.
"Kami ingin menang dalam setiap pertandingan, tetapi kami juga bisa kalah. Ketika kalah, itu adalah momen supaya kami lebih tangguh lagi pada masa yang akan datang," tutur Alberts.
Tidak hanya skill, Alberts mengatakan jika yang penting adalah mental pemain.
Dia yakin jika musim ini timnya memiliki mental juara.
"Pemain yang bertalenta memang bagus, tetapi pemain yang memiliki mental pemenang yang kami inginkan."
"Pada musim ini, di Persib ada banyak pemain yang memiliki mental pemenang," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | kompas |
Komentar