BOLASPORT.COM - Pemain Persis Solo, Abduh Lestaluhu menilai sepak bola merupakan alat pemersatu bangsa.
Hal tersebut disadari Abduh ketika berseragam timnas Indonesia.
Apa yang diungkapkan mantan pemain Persija itu bukannya tanpa alasan.
Seperti yang diketahui, ketika timnas Indonesia berlaga semua masyarakat pasti akan memberikan dukungannya.
Seluruh suporter pun ikut melebur menjadi satu dan kompak memberikan semangat untuk timnas Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Persebaya Surabaya Pede Pasang Kiper Pemain Muda
"Tentu sepak bola adalah salah satu alat pemersatu bangsa," kata Abduh, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persis.
"Karena saya merasakan saat membela timnas, semua masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke mendukung timnas.
"Itu yang menjadi motivasi pemain di dalam lapangan, bahkan suporter dari semua klub bersatu mendukung Indonesia," ujarnya.
Baca Juga: Gara-gara Lionel Messi, Semua Pemain PSG Tak Ada yang Mau Dijual
Sementara itu, ada satu momen yang paling diingat oleh Abduh bersama timnas Indonesia.
Momen tersebut yakni di Piala AFF 2016.
Tepatnya adalah saat timnas Indonesia sukses mengalahkan Thailand dengan skor tipis 2-1.
Baca Juga: Cupunya Conor McGregor, Petinju Abal-abal Sampai Malas Melawannya
Berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, dua gol timnas Indonesia dicatatkan oleh Rizky Pora (65') dan Hansamu Yama (70').
Sedangkan satu gol Thailand dicetak melalui kepala Teerasil Dangda (33').
Dalam pertandingan itu, Abduh sendiri bermain tak tergantikan selama 90 menit.
Baca Juga: Bungkam Borussia Dortmund, Bayern Muenchen Makin Tegas Jadi Raja Piala Super Jerman
"Momen paling berkesan bagi saya adalah ketika bermain membela timnas Indonesia melawan Thailand di final leg 1 Piala AFF Suzuki Cup 2016 dan memenangkan pertandingan," ucap Abduh.
"Saat itu saya lihat begitu banyak masyarakat Indonesia bergembira merayakan kemenangan timnas Indonesia.
"Sungguh momen palig berkesan bagi saya," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | persissolo.id |