BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan merencanakan untuk memberikan beasiswa pendidikan untuk pesepak bola berprestasi.
PSSI telah menjalani kerja sama dengan tujuh universitas demi memajukan sepak bola Indonesia.
PSSI mengandeng tujuh universitas ternama yakni Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Negeri Padang, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Negeri Malang, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Pasundan.
Baca Juga: PSSI Jalin Kerja Sama dengan 7 Universitas Demi Kemajuan Sepak Bola
Dalam penandatanganan kerja sama yang berlangsung secara virtual, Rabu (18/8/2021) itu memiliki tujuan untuk memajukan sepak bola Tanah Air.
Dari pengembangan sport science, pembinaan, pelatihan, hingga pemanfaatan fasilitas untuk timnas Indonesia pun diungkapkan oleh PSSI maupun universitas.
Bukan hanya soal pembinaan pemain, pelatih hingga yang lainnya, tetapi pemberian beasiswa untuk pesepakbola juga masuk dalam rencana PSSI.
Dalam kerja sama selama lima tahun ke depan ini ingin dimanfaatkan betul oleh PSSI agar sepak bola Tanah Air semakin maju.
Baca Juga: Tidak Dijual, Harta Karun Striker Timnas Indonesia Ditawar 3 Kali
Mochmad Iriawan mengatakan bahwa kerja sama strategi dengan tujuh universitas ini menjadi langkah yang bagus.
Sebab langkah ini tak hanya fokus pada satu bidang saja seperti pelatih, tetapi untuk pemain profesional juga.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar