BOLASPORT.COM - Elkan Baggott memberikan pesan spesial di tengah isunya yang dikira mengkhianati timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Elkan Baggott menjadi salah satu harapan timnas Indonesia di masa mendatang.
Memiliki usia yang masih belia dan memiliki pengalaman di Eropa, Elkan Baggott bisa digadang-gadang menjadi sederet tumpuan timnas Indonesia.
Selain itu, Elkan Baggott juga memiliki postur tinggi menjulang yakni 194 cm yang dapat berguna menjadi pilihan timnas Indonesia di sektor pertahanan untuk memenangi duel udara.
Segala kelebihan Elkan Baggott pun pernah memikat pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Awalnya, Shin Tae-yong menjajal Baggott untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Kroasia.
Baca Juga: Jajal Fenerbahce, RANS Cilegon FC Ungkap Alasan Gagal Lawan Mesut Ozil
Kala itu, timnas U-19 Indonesia besutan Shin Tae-yong dipersiapkan untuk menatap Piala Dunia U-20 2021.
Kroasia menjadi salah satu destinasi skuat Garuda Muda dalam menjalani pemusatan latihan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | YouTube PSSI, instagram/@elkanbaggott |
Komentar