BOLASPORT.COM - Siap kembali mentas bersama Chelsea, Romelu Lukaku berani mengambil alih nomor punggung yang terkenal sebagai pembawa sial.
Chelsea merogoh kocek sampai 97,5 juta pounds (sekitar Rp 1,9 triliun) untuk mengangkut Romelu Lukaku dari Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2021.
Ini menjadi kali kedua sang bomber menjadi anggota The Blues.
Sebelumnya, dia pernah menjadi penghuni Stamford Bridge selama rentang waktu 2011–2014.
Untuk periode kedua bareng Chelsea, Lukaku memilih nomor punggung 9.
Lukaku mengambil keputusan cukup berani mengingat angkat tersebut lekat dengan kesan pembawa sial bagi pemain Chelsea.
Baca Juga: Lerby Eliandry Ingatkan Masalah ini pada Pemain Muda Bali United
Sejak Liga Inggris berubah format menjadi Premier League pada 1992-1993, sebanyak 13 pemain berposisi striker telah mencicipi nomor punggung 9 di London Biru.
Ironisnya, cuma dua orang yang selamat dari kutukan.
Dengan koleksi gol sebagai tolok ukur, dua sosok yang terbilang sukses ketika mengemban nomor punggung 9 bersama Chelsea adalah Gianluca Vialli dan Jimmy Floyd Hasselbaink.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar