Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat 'Menutup Diri', Presiden Arema FC Ungkap Agenda Tim di Yogyakarta

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 19 Agustus 2021 | 12:00 WIB
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana meresmikan ruang konfrensi pers Arema FC.
YOUTUBE/AREMAFC
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana meresmikan ruang konfrensi pers Arema FC.

BOLASPORT.COM - Jelang menatap kick-off Liga 1 2021 pada 27 Agustus mendatang, Arema FC sempat tertutup rapat dari sorotan media.

Seluruh agenda tim berjuluk Singo Edan itu bahkan terkesan dijauhkan dari publikasi.

Seperti pengenalan pemain, ruang prescon, hingga peluncuran mess dan bus tim yang tak melibatkan awak media.

Terbaru, tim asuhan Eduardo Almeida diam-diam berangkat ke daerah Jawa Tengah sehari setelah tim merayakan ulang tahun ke-34.

Kabar keberangkatan skuad Arema FC justru diketahui melalui akun fanspage di media sosial.

Baca Juga: Tak Ikut RANS Cilegon FC ke Turki, Cristian Gonzales Beri Pesan Haru

Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana mengakui jika pihaknya lebih tertutup dibanding sebelumnya jelang bergulirnya Liga 1.

Manajemen telah mempertimbangkan segala aspek teknis dan nonteknis untuk memilih membatasi publikasi.

"Sejak PPKM, Arema lebih tertutup daripada sebelumnya, kalau sebelumnya mungkin saya dan coach Eduardo sering berinteraksi, tetapi sejak PPKM kami banyak merahasiakan kegiatan," ujar Gilang dinukil dari Kompas, Rabu (18/8/2021).

"Yang jelas tim sehari setelah Ulang Tahun (11 Agustus) sudah berada di Solo. Sejak tiba di Solo kami dilarang berada di sana karena sedang PPKM, jadi kami pindah ke Yogya," katanya.

 Baca Juga: Tiga Tahun Tidak Melatih Timnas Indonesia, Luis Milla Curhat Sesuatu

Yogyakarta dipilih sebagai tempat untuk memaksimalkan pemusatan latihan agar Dendi Santoso dkk fokus menatap kompetisi.

Dalam pemusatan latihan tersebut, Arema FC juga berencana menggelar sejumlah laga uji coba.

Salah satunya melawan tim kuat Liga 2 yang sudah lama mempersiapkan diri.

Baik Arema FC dan tim yang tak disebutkan itu sudah mencapai kesepatan dan sudah menentukan tanggal bermain.

Menurut kabar yang beredar, tim Liga 2 yang dimaksud adalah PSIM Yogyakarta.

Kedua manajemen terus mengejar surat izin pertandingan dari pihak berwenang.

“Saat ini, Arema sedang berjuang untuk mendapatkan izin. Ada salah satu tim Liga 2 yang sangat luar biasa musim ini yang bakal calon (promosi) Liga 1," ujarnya.

Baca Juga: Rivalitas di Liga 1 2021/2022, Robert: di Persib Ada Banyak Pemain Bermental Pemenang

"Mereka komunikasi langsung dengan saya dan ingin bertanding dengan Arema dan sudah deal di tanggal tersebut, tetapi sedang menunggu izin," tutur pria berusia 32 tahun itu.

Lebih lanjut, Gilang Widya Pramana menuturkan, laga uji coba nanti dihelat sebagai simulasi pertandingan Liga 1 2021.

Seluruh peraturan dalam protokol kesehatan akan diterapkan sesuai anjuran dari Satgas COVID-19.

Crazy Rich Malang itu juga membuka opsi untuk menyiarkan pertandingan secara daring.

Sehingga masyarakat Tanah Air, khususnya Aremania bisa menonton tim kesayangannya bermain.

"Nantinya akan kami kembangkan simulasi liga, mulai dari prokes, pertandingan live. Tim kuat Liga 1 akan melawan tim kuat Liga 2," katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : kompas
REKOMENDASI HARI INI

Ini 9 Tips Meraih Impian Menjadi Pemain Sepak Bola Profesional

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136