Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Mauricio Pochettino soal Debut Lionel Messi di Akhir Pekan Ini

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 20 Agustus 2021 | 03:00 WIB
Lionel Messi resmi diperkenalkan sebagai pemain Paris Saint-Germain (PSG) pada Selasa (11/8/2021) atau Rabu dini hari WIB.
TWITTER.COM/CREWSMAT19
Lionel Messi resmi diperkenalkan sebagai pemain Paris Saint-Germain (PSG) pada Selasa (11/8/2021) atau Rabu dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, menjawab pertanyaan soal potensi debut Lionel Messi di laga kontra Brest pada akhir pekan ini.

Lionel Messi berpeluang untuk mencatatkan debut bersama Paris Saint-Germain dalam laga pekan ke-3 Liga Prancis melawan Brest di Stade Francis-Le Ble, Jumat (20/8/2021) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.00 WIB.

Namun, ketika ditanya tentang kemungkinan tersebut, Mauricio Pochettino mengaku belum bisa memastikan.

Seperti diketahui, Messi bergabung dengan PSG pada bursa transfer musim panas 2021 setelah gagal memperbarui kontrak di Barcelona karena aturan salary cap Liga Spanyol.

La Pulga secara resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar PSG pada Selasa (10/8/2021) waktu setempat.

Baca Juga: Lionel Messi Buat Kroos Senang - Pemain PSG Bakal Gabung Real Madrid, Rival Terbesar Kehilangan Aset Terbaik

Di PSG, Messi menandatangani kontrak berdurasi dua tahun hingga Juni 2023 plus opsi perpanjangan satu tahun.

 

Messi juga akan menerima gaji 35 juta euro atau sekitar Rp591 miliar per musim.

Peraih Ballon d'Or 6 kali itu telah diperkenalkan kepada para suporter menjelang laga PSG versus Strasborug pada pertandingan pekan kedua Liga Prancis di Parc des Princes, Minggu (15/8/2021).

Namun, pada laga yang berkesudahan dengan skor 4-2 untuk kemenangan PSG itu, Messi belum bermain dan hanya menonton rekan-rekannya dari tribun stadion.

"Kami belum mengomunikasikan rencana itu kepada grup," kata Pochettino seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Kami akan menganalisis dan memutuskan setelah konferensi ini," ucapnya.

Baca Juga: Kembali Perkuat Chelsea, Romelu Lukaku Beberkan Nasihat Mantan Striker The Blues

Lebih lanjut, Pochettino berbicara mengenai dampak positif dari kehadiran Messi di Les Parisiens.

"Kita semua tahu kualitasnya, Leo membawa energi yang sangat positif," sambung Pochettino.

"Koneksinya dibuat dengan cepat."

"Anda bisa mengatakan ada perasaan yang baik dan tidak hanya di ruang ganti tetapi juga di lapangan," tutur juru taktik asal Argentina ini menambahkan.

Baca Juga: Mino Raiola Dituding Jadi Penyebab Donnarumma Tinggalkan AC Milan, Ternyata Begini Faktanya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - Sundulan Jay Idzes Kena Tiang, Venezia Mudah Tumbang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136