BOLASPORT.COM - Pembalap MotoGP dari tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, telah mengumumkan akan menjalani kehidupan baru dengan menjadi seorang ayah.
Valentino Rossi membawa kabar bahagia bahwa kekasihnya, Francesca Sofia Novello, tengah mengandung bayi dengan jenis kelamin perempuan.
Kabar itu diumumkan Valentino Rossi lewat media sosial dengan menyatakan akan memiliki anak pertama.
Dia pun sangat antusias menjalani tugas barunya bersama Francesca Sofia Novello menjadi orang tua.
Baca Juga: Tandem Bareng Valentino Rossi, Cal Crutchlow Heran Pembalap MotoGP Lain Sangat Cepat
n
"Faktanya adalah kami ingin merahasiakan ini sampai balapan Misano dalam satu bulan," kata Rossi kepada Republicca, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.
"Tetapi pada titik ini, kami tidak bisa lagi menyembunyikannya."
"Saya tak hanya seorang pembalap, tetapi juga seorang lelaki, seorang ayah dalam beberapa bulan. Ini akan selamanya. Sekarang saatnya untuk berhenti dan mengambil napas dalam-dalam."
"Kehidupan baru akan dimulai, saya sangat penasaran meskipun saya juga sedikit takut," sambung Rossi.
Baca Juga: Bakal Punya Anak, Valentino Rossi Jadi Beri Nama Nyeleneh Ini Tidak?
Terlepas dari statusnya yang akan menjadi seorang ayah, Rossi juga tengah disibukkan dalam pekerjaannya sebagai pembalap.
Dia sedang menjalani sisa musim bersama Petronas Yamaha SRT pada kejuaraan MotoGP 2021.
Setelah itu, pembalap berjuluka bernomor 46 tersebut akan pensiun dari MotoGP.
"Saya berhenti balapan ketika sudah tidak bisa lagi. Saya tenang karena telah memberikan segalanya dan berusaha hingga akhir," ujar Rossi.
Baca Juga: Dengan Gaya yang Unik, Valentino Rossi Umumkan Akan Punya Anak
Meski akan pensiun, Rossi memastikan akan tetap berada di MotoGP namun bukan sebagai pembalap lagi.
Dia akan berada di paddock dan memantau perkembangan para pembalap dari VR46 Academy miliknya sendiri.
"Saya akan datang ke paddock, tetapi tidak akan sering-sering," tutur pemilik sembilan gelar juara dunia balap motor tersebut.
"Sebagian besar untuk membantu pembalap dari akademi kami. Jadi, saya akan berada di sana, tetapi tidak di jalur yang sama."
"Saya harus mengatakan bahwa MotoGP ada sebelum Valentino Rossi dan MotoGP akan selalu duluan, itu saja."
Baca Juga: Valentino Rossi Dianggap Lebih Realistis Membalap pada Ajang MotoGP
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar