BOLASPORT.COM - Legenda Arsenal, Ian Wright, memberikan penilaiannya terkait penampilan apik gelandang serang Manchester United, Bruno Fernandes, di laga pembuka Liga Inggris 2021-2022.
Pekan lalu, Manchester United berhadapan dengan Leeds United pada laga perdana mereka di Liga Inggris 2021-2022.
Duel antara Manchester United dan Leeds United berlangsung di Old Trafford, Sabtu (14/8/2021) malam WIB.
Dihadapan sekitar 75 ribu pendukung setianya, Setan Merah berhasil menuai awalan yang sempurna.
Baca Juga: Real Madrid Ingin Bajak Paul Pogba dari Man United, 3 Pemain Siap Ditendang
Laga yang dijuluki Roses Derby atau Derbi Mawar edisi ke-80 tersebut menjadi milik Man United.
Setan Merah tampil menggila berkat kesuksesannya menggilas Leeds dengan skor telak 5-1.
Bruno Fernandes menjadi pemain yang paling menonjol berkat torehan tiga gol alias hat-trick ke gawang The Whites.
Bruno Fernandes membuka keunggulan 1-0 Man United lewat golnya pada menit ke-31.
Baca Juga: Cegah Kepergian Paul Pogba, Man United Siapkan Tawaran Fantastis
Dua gol tambahan yang dilesakkan oleh playmaker timnas Portugal tersebut tercipta di babak kedua, tepatnya pada menit ke-54 dan 80'.
Dua gol tambahan dari Man United disumbangkan oleh Mason Greenwood (52') dan Fred (68').
Sementara itu anak asuh Marcelo Bielsa hanya sanggup membalas satu gol lewat Luke Ayling pada menit ke-48.
Adapun pemain Man United lainnya yang tampil luar biasa adalah Paul Pogba yang sukses menyumbangkan empat assist.
Baca Juga: Kylian Mbappe Siap Angkat Kaki dari PSG, Ruang Ganti Real Madrid Bergemuruh
Namun, Fernandes tetap yang terpilih menjadi man of the match.
Penampilan gacor dari Fernandes mengundang pujian dari sejumlah kalangan.
Tak terkecuali dari legenda Arsenal, Ian Wright.
Ian Wright terkesan dengan penampilan gelandang serang energik milik Man United tersebut.
Wright melihat Fernandes tampil gahar di laga pembuka Liga Inggris 2021-2022 lantaran faktor kembalinya para pendukung di stadion.
Hal itu memberikan gambaran bahwa Fernandes telah mencapai tahapan lain dari performanya setelah sebagian besar aksinya di Inggris digelar pada laga tertutup.
"Apa yang saya lihat dari Bruno Fernandes adalah seseorang yang memainkan permainan seolah-olah dia memberi semua orang apa yang bisa dia lakukan tanpa keberadaan pendukung di sana," kata Wright, dikutip BolaSport.com dari The Ringer.
"Ketika para pendukung datang, pria itu baru saja tampil di level lain."
"Seolah-olah Fernandes tengah memproklamasikan dirinya kepada para pendukung setia Man United," ujar Wright menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The Ringer, Mirror.co.uk |
Komentar