BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, buka-bukaan soal calon lawan terberat timnya di Liga 1 2021.
Pemain naturalisasi asal Belanda itu merupakan rekrutan anyar Persib yang banyak mendapat sorotan.
Hal itu tak lepas dari keputusannya yang terkesan 'mendadak' meninggalkan klub lamanya, Persija Jakarta.
Ia memilih memutuskan kontraknya lebih cepat di Persija untuk berlabuh ke musuh bebuyutan Persib Bandung.
Baca Juga: 37 Pemain Belum Cukup, Persis Solo Datangkan Yu Hyun-ko
Bergabungnya Klok ke Persib tentunya menimbulkan pro-kontra dari masing-masing suporter kedua klub.
Terlepas dari keputusannya yang bisa dibilang berani itu, Klok mengaku sudah memantapkan pilihannya dengan matang.
Ia menilai keputusannya merapat ke Maung Bandung sudah tepat mengingat haknya tidak dipenuhi di Persija.
Mengesampingkan rivalitas kedua tim, pemain terbaik Piala Menpora 2021 itu memilih tetap profesional dan fokus melanjutkan kariernya bersama Persib.
Baca Juga: Belum Yakin Liga 1 Bergulir, Pelatih Persipura Masih Tunggu Satu Hal
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar