BOLASPORT.COM - Eks striker Chelsea, Tony Cascarino, mengatakan bahwa Erling Haaland hanya membuang-buang waktu karena lebih memilih bertahan di Borussia Dortmund.
Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, merupakan salah satu striker terbaik di dunia saat ini.
Di Bundesliga musim 2020-2021, Haaland menorehkan 27 gol dan 8 assist dalam 29 pertandingan.
Akibat performa apiknya itu, sejumlah klub Eropa tertarik untuk memboyong striker asal Norwegia itu.
Adapun klub-klub yang meminati Haaland adalah Manchester United, Manchester City, Real Madrid, dan Chelsea.
Chelsea pun menjadi klub yang sering dikaitkan dengan kepindahan Haaland pada bursa transfer musim panas 2021.
The Blues dikabarkan juga telah mengajukan tawaran perdana untuk merekrut Haaland.
Akan tetapi, tawaran dari Chelsea tersebut ditolak-tolak oleh Borussia Dortmund.
Baca Juga: Southampton Vs Man United - Menunggu Bruno Fernandes Setara Jesus
Borussia Dortmund ingin mempertahankan striker berusia 21 tahun itu setelah mereka kehliangan Jadon Sancho pada musim panas ini.
Kendati demikian, klub-klub tadi tidak ingin menyerah untuk mendapatkan Haaland.
Haaland pun juga telah bertekad untuk bertahan di Borussia Dortmund.
Kontrak Haaland sendiri bersama Die Borussen masih akan berlangsung hingga akhir kompetisi 2023-2024 atau tepatnya 2024.
Defeat in Freiburg ⏹ pic.twitter.com/ogfjNeZZ2l
— Borussia Dortmund (@BlackYellow) August 21, 2021
Eks striker Chelsea, Tony Cascarino, juga turut menyoroti keputusan Haaland yang lebih memilih bertahan di Stadion Signal Iduna Park.
Menurut Cascarino, Haaland hanya membuang-buang waktunya dan seharusnya bergabung dengan salah satu tim terbesar untuk bersaing memperebutkan trofi.
Baca Juga: Thomas Tuchel Sebut Kehadiran Romelu Lukaku Bawa Berkah untuk Timo Werner
"Haaland harus bermain untuk salah satu tim terbesar yang menantang untuk memenangkan hal-hal terbesar," kata Cascarino seperti dilansir BolaSport.com dari talkSPORT.
"Dia adalah pemain yang bagus di usianya yang pernah saya lihat, di mana Haaland dapat menyebabkan masalah untuk lawannya. Dia juga memilki rasa lapar yang sangat luar biasa."
"Saya pikir Haaland akan menjalani tahun yang sia-sia. Saya terkejut dan itu mungkin terjadi karena Anda berkata; ke mana dia akan pergi? Jawabannya adalah semua orang akan membawanya."
"Saya datang dan berpikir bahwa saya merasa bahwa tahun ini akan menjadi tahun yang sia-sia untuknya. Saya mungkin salah tapi itulah yang saya rasakan."
"Haaland tidak akan menantang di level tertinggi di Liga Champions atau di Bundesliga karena Bayern Muenchen yang akan memenangkannya dengan cukup nyaman tahun ini,' ucap Cascarino melanjutkan.
Baca Juga: Bikin Masalah Lagi, Wonderkid Mahal Barcelona Kini Khianati Timnas Spanyol
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar