Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Mangkualam Patenkan Posisi Wingback di Tengah Keterpurukan Ansan Greeners, Lebih Sering Nembak untuk Cari Gol

By Bagas Reza Murti - Senin, 23 Agustus 2021 | 05:30 WIB
Asnawi Mangkualam saat melepas shooting pada laga Ansan Greeners vs Chungnam Asan (21/8/2021).
Youtube K-League
Asnawi Mangkualam saat melepas shooting pada laga Ansan Greeners vs Chungnam Asan (21/8/2021).

BOLASPORT.COM - Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik mengungkapkan akan terus memaksimalkan Asnawi Mangkualam di posisi wingback, ketimbang posisi gelandang bertahan.

Asnawi Mangkualam semakin dipercaya jadi bagian tim utama Ansan Greeners.

Kini eks PSM Makassar itu tampil dalam 11 pertandingan untuk Ansan Greeners di musim 2021.

Di tujuh laga terakhir, Asnawi bahkan bermain penuh selama 540 menit.

Hanya sekali ia dicadangkan yakni saat melawan Jeonnam Dragons, 1 Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Empat Pemain Asing Kembali, Persebaya Maksimalkan Waktu Jelang Kompetisi Liga 1 2021/2022

Sayangnya, performa gemilang Asnawi Mangkualam tidak dibarengi performa positif dari Ansan Greeners.

The Green Wolves kini harus tercecer di peringkat 8 K-League 2.

Mereka hanya sekali menang dalam 8 laga terakhir, bahkan 5 di antaranya harus kalah.

Terkini, Ansan Greeners harus takluk dengan skor 0-1 dari Chungnam Asan, pada Sabtu (21/8/2021).

Asnawi Mangkualam tampil 90 menit dalam laga ini.

Terlihat, Asnawi menempati posisi terbaiknya yakni wingback kanan.

Tetapi ada yang berbeda, yakni lebih seringnya Asnawi menembak bola ketimbang melakukan umpan silang.

Baca Juga: Pernah Janji Cetak Gol, Asnawi Mangkualam Akhirnya Lepaskan Tembakan

Penampilan Asnawi Mangkualam dalam laga Busan IPark Vs Ansan Greeners di Gudeok Stadium, Busan, dalam laga pekan ke-21 K-League 2, Sabtu (17/7/2021).
YOUTUBE.COM/K LEAGUE
Penampilan Asnawi Mangkualam dalam laga Busan IPark Vs Ansan Greeners di Gudeok Stadium, Busan, dalam laga pekan ke-21 K-League 2, Sabtu (17/7/2021).

Momen itu terjadi pada menit ke-53, Ansan Greeners tengah tertinggal satu gol.

Seperti biasa, Asnawi melakukan overlap di sisi kanan penyerangan Ansan.

Ia menerima umpan matang dari Robson Duarte yang membuat Asnawi memiliki ruang di sisi kiri kotak penalti lawan.

Asnawi memilih tak melepas crossing, melainkan mencoba peruntungan dengan menembak dari sudut sempit.

Sayangnya, tembakannya hanya menerpa jala dari sisi luar.

Upaya menembak merupakan instruksi langsung dari pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik.

Pada 24 Juli 2021 lalu, pelatih asal Korsel itu mengindikasikan jika ia akan memaksimalkan Asnawi di posisi wingback.

Baca Juga: Pep Guardiola Minta Jack Grealish Tiru Satu Hal dari Raheem Sterling

Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik.
Youtube/Sports-G
Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik.

Dalam sepak bola modern, Kim tak masalah bila seorang wingback berusaha mencetak gol seperti yang dilakukan Asnawi

"Bagaimanapun, karena dia berposisi sebagai bek sayap, dia (Asnawi) berkata bahwa lebih baik dia memantapkan diri di posisi aslinya," ujar Kim Gil-sik dilansir BolaSport.com dari Goal Korea.

"Dan jika dia punya kesempatan mencetak gol saat berada di depan, dia akan langsung menembak," tambahnya.

Asnawi sejauh ini baru mengoleksi satu assist dan belum mencetak gol untuk Ansan Greeners.

Sementara itu, Kim Gil-sik berdalih tidak efektifnya permainan anak asuhnya di babak pertama yang jadi penyebab kekalahan dari Chungnam Asan.

Baca Juga: Stok Pemain Berlimpah, Persis Solo akan Pindahkan Beberapa Pilar ke Persis Youth?

"Pada babak pertama, permainan kami tidak sebaik yang kami inginkan, jadi kami kesulitan," ucap Kim di Sports-G (21/8/2021).

"Sebaliknya, pada babak kedua kami mengambil inisiatif dan berhasil (walau tidak ada gol)," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : sports-g.com, Goal.com
REKOMENDASI HARI INI

Satu Penyesalan Ivar Jenner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Tidak Mau Mengulanginya Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136