Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil DFB Pokal - Bayern Muenchen Menang 12-0, Choupo-Moting Panen

By Adi Nugroho - Kamis, 26 Agustus 2021 | 04:50 WIB
Aksi Eric Maxim Choupo-Moting (kiri) dalam laga Bayern Muenchen melawan Bremer SV pada ronde pertama DFB Pokal.
TWITTER.COM/FCBAYERNEN
Aksi Eric Maxim Choupo-Moting (kiri) dalam laga Bayern Muenchen melawan Bremer SV pada ronde pertama DFB Pokal.

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen menang telak atas Bremer SV dalam laga ronde 1 DFB Pokal 2021-2022 dan striker mereka, Eric Maxim Choupo Moting, panen gol.

Bayern Muenchen menyambangi Stadion Weserstadion untuk menghadapi sang empunya kandang, Bremer SV, dalam laga ronde 1 DFB Pokal.

Dalam pertandingan yang dimainkan pada Rabu (25/8/2021) malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB itu, Bayern Muenchen menang 12-0.

Eric Maxim Choupo-Moting menjadi bintang dalam laga antara Bayern Muenchen melawan tim divisi lima sepak bola Jerman itu dengan memanen empat gol.

Gol pertama Eric Maxim Choupo-Moting, yang juga membuka keunggulan Bayern Muenchen dalam laga itu, tercipta pada menit ke-8.

Baca Juga: Perlakuan Bayern Muenchen yang Buat Robert Lewandowski Ingin Hengkang

Dari dalam kotak penalti, striker berkebangsaan Jerman itu melepaskan sepakan kaki kiri yang menghujam sisi kanan atas mistar gawang Bremer sebelum akhirnya masuk ke dalam gawang yang dikawal Malte Seemann.

Gol kedua tercipta pada menit ke-15 dan dicetak oleh gelandang Die Roten, Jamal Musiala, menggunakan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang melaju mendatar ke tiang jauh Bremer.

Sementara itu, gol ketiga tercipta pada menit ke-27 berkat gol bunuh diri bek Bremer, Jan Warm, yang tidak mengantisipasi tembakan Jamal Musiala dengan sempurna.

Jan Warm berniat menghentikan bola yang sedang melaju ke dalam gawang Bremer menggunakan kaki kirinya, namun upaya itu justru membuat bola memantul ke badannya lalu kembali mengarah ke dalam gawang Bremer.

Baca Juga: Kicauan Harry Kane Pastikan Manchester City Gigit Jari Musim Ini

Gol keempat dan kelima dicetak oleh Choupo-Moting masing-masing pada menit ke-28 dan 35'.

Choupo Moting mengubah skor menjadi 4-0 dengan memanfaatkan umpan tarik yang dikirim Leroy Sane dari sisi kiri penyerangan lalu meneruskan bola ke dalam gawang menggunakan kaki kanannya.

Adapun gol kelima dibuat Choupo-Moting menggunakan sundulan memanfaatkan sapuan kepala bek Bremer, Sebastian Kmiec, yang tidak sempurna.

Skor 5-0 untuk keunggulan Bayern Muenchen bertahan sampai jeda.

Baca Juga: Jadi Gelandang Terbaik Liga Champions 2020-2021, Jorginho Akan Diganjar Kontrak Baru

Setelah memasuki babak kedua, Bayern Muenchen semakin menggila.

Mereka mencetak tujuh gol tambahan pada paruh terakhir pertandingan

Pesta gol Bayern Muenchen pada babak kedua diawali oleh Malik Tillman yang mencetak gol dari jarak dekat menggunakan kaki kanannya pada menit ke-47.

Lalu Jamal Musiala menambah keunggulan Bayern Muenchen satu menit setelahnya dengan melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti menggunakan kaki kanan.

Leroy Sane akhirnya ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-65.

Baca Juga: Manchester United Bisa Masuk Grup Neraka di Liga Champions, Solskjaer Singgung Transfer Pemain

Sepakan kaki kiri Leroy Sane yang dibuat dari sisi kiri penyerangan dalam kotak mengarah ke sisi kiri gawang dan Malte Seemann hanya terpaku saat bola kembali menggetarkan jalanya.

Pada 10 menit terakhir jelang berakhirnya waktu normal, Bayern Muenchen menambah empat gol lewat aksi Michael Cuisance (80'), Choupo-Moting (82'), Bouna Sarr (86'), dan Corentin Tolliso (88')

Skor 12-0 untuk keunggulan Bayern Muenchen bertahan sampai bubaran.

Berkat hasil ini, pasukan Julian Nagelsmann berhak melaju ke babak 32 besar alias ronde dua DFB Pokal.

Selain mengantarkan ke fase berikutnya, kemenangan ini juga membuat Bayern Muenchen menjadi tim pertama yang mencetak kemenangan dengan margin terbesar sejak musim 2004-2005.

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Baru Kembali, AC Milan Justru Bisa Bernasib Apes

Kemenangan 12-0 Bayern Muenchen ini menjadi kemenangan DFB Pokal terbesar sejak hasil 15-0 yang didapat Kaiserslautern saat melawan FC Shonberg di ronde pertama musim 2004-2005.

Bremer SV 0-12 Bayern Muenchen (Eric Maxim Choupo-Moting 8', 28', 35', 82', Jamal Musiala 16', 48', Jan Warm 27-GBD', Malik Tillman 47', Leroy Sane 65', Michael Cuisance 80', Bouna Sarr86', Corentin Tolisso 88')

Berikut susunan pemain Bremer SV dan Bayern Muenchen seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi DFB

Bremer SV (4-2-3-1): 1-Malte Seemann (22-Ole Bahr 70'); 27-Jan-Luca Warm, 9-Ugo-Mario Nobile, 5-Ikram Olatunji (13-Atsushi Waki 58'), 66-Sebastian Kmiec (7-Ali Wazneh 58'); 6-Lukas Muszong, 24-Mats Kaiser; 14-Laime Diop (8-Mahdi Matar 58'), 17-Alexander Arnhold, 10-Sebastian Kurkiewicz (4-Daniel Kunkel 70'); 21-Oscar Garcia

Pelatih: Ralf Voigt

Bayern Muenchen (4-2-3-1): 26-Sven Ulreich; 3-Omar Richards, 23-Tanguy Kouassi, 4-Niklas Suele (15-Chris Richards 46'), 2-Bouna Sarr; 24-Corentin Tolisso, 6-Joshua Kimmich (17-Michael Cuisance 46'); 42-Jamal Musiala (7-Serge Gnabry 61'), 25-Thomas Mueller (40-Malik Tillman 46'), 10-Leroy Sane (37-Taylor Booth 68'); 13-Eric Maxim Choupo-Moting

Pelatih: Julian Nagelsmann

Wasit: Nicolas Winter

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : DFB
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136