Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sukses Dapatkan Tammy Abraham, Jose Mourinho Ingin Satu Lagi Pemain Pinggiran Chelsea

By Sandi Lathunusa - Kamis, 26 Agustus 2021 | 20:30 WIB
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dikabarkan ingin merekrut satu pemain pinggiran Chelsea lagi setelah sukses mendapatkan Tammy Abraham.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dikabarkan ingin merekrut satu pemain pinggiran Chelsea lagi setelah sukses mendapatkan Tammy Abraham.

BOLASPORT.COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dikabarkan ingin merekrut satu lagi pemain pinggiran Chelsea setelah sukses mendapatkan Tammy Abraham.

AS Roma memboyong Tammy Abraham dari Chelsea untuk menggantikan peran dari Edin Dzeko.

Edin Dzeko direkrut oleh Inter Milan secara gratis atau cuma-cuma pada bursa transfer musim panas 2021.

Sementara Tammy Abraham dibeli AS Roma dengan biaya sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 679 miliar.

Adapun Tammy Abraham diikat kontrak oleh AS Roma hingga 30 Juni 2026.

Di AS Roma, bomber asal Inggris itu mengenakan nomor punggung peninggalan Dzeko, yaitu nomor 9.

Abraham pun langsung mencetak dua assist dalam laga pekan perdana Liga Italia 2021-2022 melawan Fiorentina di Stadion Olimpico, Senin (23/8/2021).

Tammy Abraham sendiri memutuskan angkat kaki dari Chelsea lantaran sudah tidak masuk ke dalam rencana pelatih Thomas Tuchel.

Di bawah asuhan Tuchel, Abraham hanya tampil dalam tujuh pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak satu gol.

Baca Juga: Link Live Streaming Drawing Liga Champions - AC Milan Celaka, Klub Termiskin Cetak Sejarah

Selain itu, Chelsea juga telah mendatangkan striker baru, Romelu Lukaku.

Dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport, setelah sukses merekrut Tammy Abraham, Jose Mourinho ingin memboyong satu pemain pinggiran Chelsea lagi.

Pemain yang dimaksud adalah gelandang jebolan akademi Chelsea, Ruben Loftus-Cheek.

Jose Mourinho merupakan pelatih yang memberi debut untuk Loftus-Cheek pada 2014.

Ruben Loftus-Cheek kesulitan untuk menembus tim utama Chelsea dan sempat menjalani peminjaman ke Crystal Palace (2017-2018) dan ke Fulham (2020-2021).

Selama enam musim berkostum Chelsea, Loftus Cheek telah tampil dalam 82 pertandingan dengan membukukan 12 gol dan 11 assist.

Baca Juga: Jelang Bursa Transfer Ditutup, Ole Gunnar Solskjaer Isyaratkan Tak Rekrut Pemain Lagi

Pihak dari Chelsea dikabarkan bersedia melepas Loftus-Cheek secara permanen dengan biaya sebesar 16 juta pounds atau sekitar Rp 317 miliar.

Pada awal Agustus 2021, Thomas Tuchel mengatakan bahwa gelandang berusia 25 tahun itu dapat memutuskan masa depannya sendiri.

"Terlalu dini untuk menilai Ruben," kata Tuchel seperti dilansir BolaSport.com dari Sportbible.

"Dia memiliki keputusan di tangannya sendiri. Dia bisa menentukan masa depannya sendiri," ucap Tuchel melanjutkan.

Baca Juga: Tiga Alasan di Balik Keputusan Xherdan Shaqiri Tinggalkan Liverpool ke Olympique Lyon

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Sportbible, corriere dello sport
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City dan Arsenal Ternoda, Liverpool Selamat dari Neraka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X