BOLASPORT.COM - Persija Jakarta terus melakukan persiapan jelang kompetisi Liga 1 musim 2021 dimulai.
Salah satu persiapan yang dilakukan yakni dengan menggelar laga uji coba.
Terakhir, Persija menjalani uji tanding melawan Tira Persikabo.
Pada pertandingan yang berlangsung di POR Sawangan, Depok, Jawa Barat ini, Macan Kemayoran keluar sebagai pemenang.
Tepatnya, Persija berhasil mengalahkan Tira Persikabo dengan skor tipis 2-1.
Baca Juga: Pesta 6 Gol ke Gawang West Brom Jadi Modal Arsenal Tantang Man City
Dua gol Persija diciptakan oleh Marko Simic dan Raka Cahya.
Sementara gol semata wayang Tira Persikabo dilesatkan atas nama Sergey Pushnyakov.
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara itu, laga melawan Tira Persikabo sendiri menjadi laga uji coba ketiga yang dilakukan Persija belum lama ini.
Baca Juga: Yordenis Ugas Terhormat Bisa Jotos Manny Pacquiao pada Akhir Kariernya
Sebelumnya, Persija sudah merampungkan pertandingan melawan klub Liga 2 2021, Dewa United dan AHHA PS Pati.
Dari dua laga tersebut, Persija meraih satu kemenangan dan sekali kekalahan.
Kemenangan didapatkan saat bertemu Dewa United lewat skor 1-0.
Baca Juga: Link Live Streaming Drawing Liga Champions - AC Milan Celaka, Klub Termiskin Cetak Sejarah
Tak berselang lama, Marko Simic dkk harus mengakui keunggulan dari AHHA PS Pati dengan skor 0-1.
Meski sempat menelan kekalahan, asisten pelatih Persija, Sudirman tetap merasa puas dengan penampilan anak asuhnya.
Menurutnya, para pemain mulai bisa menerapkan apa yang menjadi keinginan pelatih Persija, Angelo Alessio.
Baca Juga: Beli Hak Siar Liga Prancis, Gerard Pique Bawa Lionel Messi Kembali ke Spanyol
"Dari dua uji coba kemarin, hal positifnya adalah mereka sudah bermain seperti apa yang dimau, meski belum sempurna," kata Sudirman, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Itu hal bagus yang saya lihat dari perkembangan anak-anak."
"Sudah sesuai dengan strategi yang diinginkan pelatih Angelo Alessio," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persija.id |
Komentar