BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pihaknya memberi batasan ke pada peserta klub Liga 1 soal pemain.
Peserta Liga 1 2021/2022 dilarang membawa pemain dengan jumlah besar ke stadion untuk menghadapi pertandingan.
Hal ini dilakukan untuk kelancaran kompetisi Liga 1 2021/2022.
Baca Juga: Jelang Jadi Ayah, Valentino Rossi Mengaku Lebih Suka Anak Laki-laki
Sebagaimana diketahui, untuk menggelar kompetisi terdapat batasan jumlah orang yang ada di dalam stadion.
Jumlah total tersebut sebanyak 299 orang, sehingga PT LIB menentukan batasan tersebut.
Baca Juga: Tunggakan Gaji Lunas, Skuad PSM Makassar Siap Berlayar tanpa Beban
Tentu saja ini tak lepas dari alasan untuk penerapan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.
Dengan cara ini dinilai bisa meminimalisir penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Tuntaskan Vaksinasi Dosis Kedua, Skuad Arema FC Siap Arungi Liga 1 2021
Akhmad Hadian mengatakan bahwa ini menjadi salah satu cara untuk membatasi orang yang ada di stadion yakni dengan cara melarang tim membawa banyak pemain.
“Ada jumlah tertentu yang kami batasi, tapi saya lupa datangnya,” ujar Akhmad Hadian Lukita kepada awak media.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar