BOLASPORT.COM - Penyerang Arema FC, Kushedya Hari Yudo mengaku ingin bisa menjadi pemain dengan loyalitas tinggi di skuad Singo Edan.
Kushedya Hari Yudo diketahui gabung bersama Arema FC pada 2019 dan masih bertahan hingga sekarang.
Namun, walaupun Kushedya Hari Yudo telah bergabung lama, tapi ia belum banyak memperkuat tim.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Quartararo Tidak Nyaman meski Ada di Baris Depan
Hal ini karena satu setengah tahun kompetisi Liga 1 2021 tidak ada, maka dari itu ia tak bisa memperkuat tim.
Meski begitu, pemain berusia 28 tahun tersebut mengungkapkan bahwa memiliki keinginan untuk bisa membela Arema FC dalam waktu lama.
Baca Juga: Curi Perhatian Robert Rene Alberts, 2 Pemain Binaan Diklat Persib Ini Dapat Promosi
Tentu saja untuk itu, menurut Yudo apabila memang ia masih dibutuhkan oleh tim maka ia akan bertahan.
Pemain timnas Indonesia itu bahkan mengatakan siap menjadi pemain dengan loyalitas tinggi untuk tetap bertahan di tim berjulukan Singo Edan tersebut.
Baca Juga: Momen yang Ditunggu Tiba, Pemain Persiraja Tak Sabar Hadapi Bhayangkara FC
“Kalau ditanya sampai kapan di Arema ya saya galau ini," ujar Kushedya Hari Yudo sebagaimana dikutip BolaSport.com dari YouTube resmi klub.
"Karena kalau saya masih dibutuhkan Arema ya saya pasti loyalitas di Arema,” ucapnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube Arema FC |
Komentar