Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Wolverhampton Wanderers Vs Manchester United - Debut Dua Anak Baru Jadi Starter

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 29 Agustus 2021 | 21:50 WIB
Raphael Varane bergabung dengan Manchester United di bursa transfer musim panas 2021.
TWITTER.COM/SPORT_WITNESS
Raphael Varane bergabung dengan Manchester United di bursa transfer musim panas 2021.

BOLASPORT.COM - Manchester United memasang Raphael Varane dan Jadon Sancho pada pertandingan pekan ketiga Liga Inggris 2021-2022.

Manchester United bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux, Inggris, Minggu (28/8/2021) pukul 22.30 WIB. 

Setan Merah memulai perjalanan pada musim baru dengan sangat baik. 

Mereka menang 5-1 atas Leeds United pada pekan pertama Liga Inggris, 14 Agustus 2021. 

Namun, mereka hanya bermain imbang 1-1 atas Southampton pada pekan kedua. 

Pertandingan melawan Wolverhampton Wanderers pun menjadi kans untuk kembali ke jalur kemenangan bagi skuad Ole Gunnar Solskjaer. 

Apalagi, laga nanti menjadi laga ke-100 Solskjaer sebagai pelatih. 

Ada bobot khusus dalam pertandingan itu. 

Baca Juga: Pulang ke Manchester United, Cristiano Ronaldo akan Berikan Bantuan Besar

“Saya lupa sudah berapa kali bertemu Wolves, tetapi biasanya memang hanya ada satu gol atau malah 0-0,” kata Solskjaer.

“Kedatangan Bruno Lage sebagai pelatih mungkin membuat mereka lebih agresif, tetapi Wolves akan tetap punya prinsip bermain yang sama,” tutur sang nakhoda. 

Dalam pertandingan ini, Man United memasang dua pemain baru mereka, Jadon Sancho dan Raphael Varane, sebagai starter. 

Baca Juga: Presiden Madura United: Ronaldo Memang sudah di MU

Sancho didatangkan dari Borussia Dortmund dan Varane merapat dari Real Madrid.

Berbeda dengan Man United, tim tuan rumah tidak sedang baik-baik saja. 

Wolves kalah pada dua pekan pertama Liga Inggris, masing-masing dari Leicester City dan Tottenham Hotspur. 

Baca Juga: Karena Satu Alasan, Thomas Mueller Masih Impikan Duet Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di PSG

Dua laga itu berakhir dengan skor identik, 0-1 untuk kemenangan para lawan Wolves. 

Kehadiran Manchester United di kandang pun harus membuat Wolves ekstra waspada. 

Catatan yang dikutip BolaSport.com dari Premier League menyebutkan Manchester United punya catatan tandang yang sangat baik. 

Mereka tidak terkalahkan pada 27 laga terakhir di markas lawan. 

Harry Maguire dkk menang 17 kali dan imbang 10 kali.

Jika tidak kalah dari Wolves, Man United akan menjadi tim dengan catatan tak terkalahkan terbanyak pada laga tandang dalam sejarah Liga Inggris

Peluang Man United terbuka untuk itu. Sebab, Wolverhampton Wanderers sendiri tak pernah mencetak gol pada lima laga terakhir. 

Berikut susunan pemain Wolverhampton Wanderers vs Manchester United:

SUSUNAN PEMAIN 

Wolverhampton Wanderers (3-4-3): 1-Jose Sa; 23-Maximilian Kilman, 16-Conor Coady, 27-Romain Saiss; 22-Nelson Semedo, 28-Joao Moutinho, 8-Ruben Neves, 5-Marcal; 11-Trincao, 9-Raul Jimenez, 37-Adama Traore.

Pelatih: Bruno Lage

Manchester United (4-2-3-1): 1-David De Gea; 29-Aaron Wan Bissaka, 19-Raphael Varane, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw; 6-Paul Pogba, 17-Fred; 21-Daniel James, 18-Bruno Fernandes, 25-Jadon Sancho; 11-Mason Greenwood

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Wasit: Mike Dean

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Prediksi AC Milan Vs Juventus Versi Eliano Reijnders, I Rossoneri Menang Berkat Gol sang Kakak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X