BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, keluar sebagai juara pada MotoGP Inggris 2021 di Sirkuit Silverstone, Minggu (29/8/2021).
Bagi Fabio Quartararo, gelar MotoGP Inggris 2021 adalah kemenangan kelimanya pada MotoGP 2021.
Kemenangan ini juga membuat Fabio Quartararo menjaga asa meraih gelar Juara Dunia MotoGP 2021. Saat ini, dia unggul 65 poin atas rival terdekatnya di peringkat kedua klasemen, Joan Mir (Suzuki Ecstar).
Namun, Fabio Quartararo tidak mau memikirkan lagi titel juara dunia dan memilih fokus pada balapan berikutnya.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Andrea Dovizioso Datang, Valentino Rossi Girang
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar