Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Laga Pemanasan Cristiano Ronaldo sebelum Debut di Manchester United

By Beri Bagja - Rabu, 1 September 2021 | 05:30 WIB
Cristiano Ronaldo dalam sesi latihan timnas Portugal jelang duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Rep Irlandia (1/9/2021).
TWITTER.COM/TIMELINECR7
Cristiano Ronaldo dalam sesi latihan timnas Portugal jelang duel kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Rep Irlandia (1/9/2021).

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo akan menghadapi 3 laga "pemanasan" bersama timnas Portugal jelang debut di Manchester United.

Cristiano Ronaldo resmi menjadi pemain Manchester United untuk kali kedua setelah terpampang konfirmasi di situs klub, Selasa (31/8/2021).

Kini tinggal menunggu momen debut keduanya dengan seragam Setan Merah setelah 12 tahun berkelana ke klub lain.

Kalau tak ada kendala, momen yang amat dinanti publik Old Trafford itu bisa terjadi pada 11 September 2021.

 

 

Man United akan menjamu Newcastle United di kandang dalam lanjutan pekan keempat Liga Inggris.

Baca Juga: Ronaldo Tulis Surat Sambutan, Sebut Sir Alex dan Man United sebagai Cinta Pertama

Peluang debut Ronaldo dalam partai tersebut diutarakan pelatih sekaligus eks rekan setimnya di MU, Ole Gunnar Solskjaer.

"Dia bakal menjalani tiga pertandingan lebih dulu, yang terakhir hari Selasa (7/9/2021)," ujarnya.

"Setelah itu, dia kembali ke Manchester bersama Bruno (Fernandes) dan semoga dirinya bisa segera terlibat," ucap Solskjaer, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

Tiga pertandingan yang dimaksud Ole akan dijalani Ronaldo bersama timnas Portugal.

A Selecao memiliki agenda internasional pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 dan uji coba.

Baca Juga: Kronologi Saga Transfer Cristiano Ronaldo ke Man United: Dipepet Man City 48 Jam, Disalip dalam 50 Menit

Sebagai kapten sekaligus pemegang rekor gol dan penampilan terbanyak buat negaranya, Ronaldo kembali memimpin Portugal buat trilaga tersebut.

Pasukan Fernando Santos menghadapi Rep. Irlandia (1/9/2021) di Faro/Loule dan Azerbaijan (7/9/2021) di Baku dalam kualifikasi Piala Dunia.

Pertandingan persahabatan kontra Qatar di Debrecen, Hungaria, terselip di antara dua laga kompetitif itu (4/9/2021).

 

Sebagai pemain yang dikenal memiliki dedikasi super, Ronaldo pastinya ingin tampil dalam setiap pertandingan.

Akan tetapi, di pihak lain, Manchester United berharap tenaga CR7 tak diforsir berlebihan.

Solskjaer tentu tak mau megabintang berusia 36 tahun itu tiba dalam keadaan lelah seusai menjalani laga serta perjalanan jauh ke Azerbaijan dan Hungaria.

Apalagi, duel kontra Newcastle cuma berjarak 4 hari dari agenda terakhir Portugal di Baku.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo ke Man United, Telepon Sir Alex Ferguson dan Bruno Fernandes Bikin CR7 Ubah Haluan

Menilik kadar kepentingan pertandingan, amat mungkin Ronaldo dimainkan pada duel versus Rep Irlandia dan Azerbaijan saja.

Partai melawan Qatar yang cuma berlabel uji coba bisa jadi momen Santos mengistirahatkannya.

"Dia bagian tim nasional kami. Dia adalah kapten dan seperti semua orang, dia sangat termotivasi. Semua siap," kata sang pelatih.

Cristiano Ronaldo sendiri belum menginjakkan kaki di Manchester setelah mengakhiri kariernya di Juventus.

Dia merampungkan proses tes medis terpisah di Lisabon untuk syarat transfer ke Manchester United.

Cristiano Ronaldo saat menjalani tes medis di Lisabon, Portugal, untuk syarat transfer ke Manchester United.
TWITTER.COM/MUFCNEWS1968
Cristiano Ronaldo saat menjalani tes medis di Lisabon, Portugal, untuk syarat transfer ke Manchester United.

Di ibu kota Portugal, Ronaldo mendarat langsung setelah berpamitan dari Juventus dan menetap di sana untuk menjalani kamp latihan timnas.

Man United membayar 23 juta euro kepada Juventus di bursa transfer musim panas ini untuk melepaskannya dari kontrak yang tinggal tersisa setahun.

Baca Juga: Siap-siap, 12 Hari Lagi Cristiano Ronaldo Debut Kedua di Man United

Nilai setara 390 miliar rupiah tersebut terbagi menjadi dua variabel pembayaran.

Sebanyak 15 juta dalam bentuk ongkos transfer dan 8 juta sisanya berupa bonus, yang diklaim berupa syarat terkait performa Ronaldo yang mudah dipenuhi.

Kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United menutup siklus kariernya bersama Setan Merah setelah terpisah 12 tahun.

Ia direkrut MU dari Sporting CP pada 2003 dan bertahan di klub raksasa Liga Inggris hingga 2009 saat pindah ke Real Madrid.

Halaman utama di akun Twitter resmi Manchester United menyambut kembalinya Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/MANUTD
Halaman utama di akun Twitter resmi Manchester United menyambut kembalinya Cristiano Ronaldo.

Selama memperkuat Man United, Ronaldo mencetak 118 gol dalam 292 pertandingan lintas kompetisi.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo ke Manchester United, Ini Detail Kontrak dan Gajinya yang Berkurang 30 Miliar

Dia mengantar klub memenangi 9 gelar, di antaranya 3 trofi Liga Inggris dan satu kali juara Liga Champions.

Ronaldo mudik ke Old Trafford setelah membela Juventus tiga musim terakhir.

Catatannya untuk Bianconeri ialah 101 gol dalam 134 penampilan, dibungkus oleh raihan 5 trofi.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : manchestereveningenews.co.uk, irishtimes.com
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136