BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo menambah koleksi rekornya saat membantu timnas Portugal mengalahkan timnas Republik Irlandia.
Cristiano Ronaldo jadi pahlawan Portugal saat menjamu Republik Irlandia pada laga keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Rabu (1/9/2021) atau Kamis dini hari WIB.
Bermain di Estadio Do Algarve, sang superstar memborong dua gol yang menentukan kemenangan 2-1 tim tuan rumah.
Portugal mengalami tertinggal lebih dulu akibat dibobol John Egan pada menit ke-45.
Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Haaland Nyekor, Ronaldo Bikin Rekor
Memasuki babak kedua, Ronaldo mengamuk dengan menggelontorkan dua gol balasan dalam rentang waktu singkat (89' dan 90+5').
Dua gol dari pemilik lima Ballon d'Or itu terlahir dengan cara serupa, yakni melalui sundulan.
Ronaldo tak sekadar membawa Portugal ke jalur kemenangan lewat brace-nya, tetapi juga menorehkan tinta emas baru.
CR7 melewati rekor Ali Daei sebagai top scorer sepanjang masa untuk level timnas.
Ronaldo punya koleksi 111 gol, unggul dua buah atas Daei.
Rinciannya adalah dia membuat 40 gol di Piala Dunia (kualifikasi dan putaran final), 45 gol EURO (kualifikasi dan putaran final), 19 gol laga uji coba, lima gol UEFA Nations League, dan dua gol Piala Konfederasi.
Ronaldo membutuhkan 180 pertandingan untuk mengukuhkan diri sebagai manusia tertajam di panggung internasional.
"Saya sangat senang. Bukan hanya karena saya memecahkan rekor, tetapi juga karena momen spesial yang kami dapatkan dengan mencetak dua gol jelang akhir pertandingan," ucap Ronaldo selepas duel kontra Irlandia.
Baca Juga: Aji Santoso Tunjuk Pemain Berusia 19 Tahun Jadi Kapten Tim Persebaya
Sebelumnya, Ronaldo menyamai 109 gol milik Daei ketika Portugal bertemu Prancis dalam penyisihan Grup F EURO 2020, 23 Juli 2021.
Kini, dengan tambahan dua gol kontra Irlandia, pria kelahiran Madeira itu menjadi satu-satunya pemain tersubur untuk timnas.
Ronaldo masih punya peluang sangat besar untuk semakin merentangkan jarak dengan Daei.
Peluang terdekat Ronaldo terhampar saat Portugal melakoni partai uji coba melawan Qatar pada Sabtu (4/9/2021).
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar