Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curhat Marc Marquez tentang Derita-deritanya pada MotoGP 2021

By Agung Kurniawan - Jumat, 3 September 2021 | 12:15 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada seri balap MotoGP Styria 2021 di Red Bull Ring.
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada seri balap MotoGP Styria 2021 di Red Bull Ring.

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda yakni Marc Marquez, mengutarakan kesulitan-kesulitan yang dialaminya pada MotoGP 2021.

Perjuangan yang cukup keras harus dilalui Marc Marquez agar kembali menemukan sentuhan terbaiknya di atas motor RC213V.

Sejak memutuskan kembali dari cedera pada balapan di Sirkuit Algarve, Portugal, Marc Marquez mengalami pasang surut performa.

Periode kelam sempat dilalui Marc Marquez tatkala dirinya meraih hasil gagal finis dalam tiga balapan MotoGP 2021 secara beruntun.

Baca Juga: Quartararo Cuek Dia Keluar dari Yamaha, Vinales: Kukira Hubungan Kita Istimewa

Meski demikian, pembalap berjuluk Baby Alien itu juga sempat membukukan kemenangan saat tampil di Sachsenring, Jerman.

Hasil kurang optimal kembali diraih Marc Marquez dalam balapan terakhir yang dijalaninya di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Aksi Marc Marquez dalam balapan tersebut harus terhenti pada lap pertama setelah dia gagal mengendalikan laju kuda besinya.

Dalam sebuah kesempatan, Marc Marquez tak segan untuk mengutarakan penderitaan yang dialami hingga sejauh ini pada MotoGP 2021.

Baca Juga: Demi Bahagia di MotoGP, Maverick Vinales Rela Korbankan 101 Miliar Gaji di Yamaha

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021).

Peraih enam gelar juara dunia MotoGP itu secara jelas mengakui bahwa dirinya tak bisa membalap seperti dulu lagi.

Hal itu tak luput dari cedera patah tulang lengan kanan yang dialami oleh Marc Marquez pada awal musim lalu.

"Jelas bahwa saya tidak lagi membalap seperti dulu," kata Marc Marquez, seperti dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

Baca Juga: Kedatangan Maverick Vinales Bikin Aprilia Jadi Salah Satu Tim Terkuat MotoGP

Kondisi ini membuat Marc Marquez merasa tidak ada momen-momen baik yang dia rasakan saat menjalani kompetisi pada musim ini.

"Tidak ada yang baik untuk saya pada musim ini," ucap pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut.

Lebih lanjut, Marc Marquez merasa ada beberapa hal yang tidak bisa dia lakukan pada saat ini khususnya setelah mengalami cedera.

"Ada hal-hal yang bisa saya lakukan dalam beberapa tahun terakhir dengan mata tertutup dan sekarang tidak mungkin," ucap Marc Marquez.

Baca Juga: Baru Dua Hari bareng Aprilia, Maverick Vinales Sudah Sindir Yamaha

"Saatnya untuk melanjutkan aksi saya," tuturnya menambahkan.

Walau mengalami situasi yang serba sulit pada musim ini, Marc Marquez menegaskan komitmennya untuk tidak akan pernah menyerah.

"Hal paling sederhana untuk dilakukan dalam situasi ini adalah menyerah atau tidak dalam melihat kenyataan," kata Marc Marquez.

"Tetapi saya tidak akan pernah melakukannya," ujarnya.

Marc Marquez akan kembali beraksi pada seri MotoGP Aragon 2021 di Motorland Aragon, Spanyol pada tanggal 10-12 September mendatang.

Baca Juga: Untuk Urusan Ini, Maverick Vinales Akui Sulit Jadi Rekan Valentino Rossi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tuttomotoriweb.it
REKOMENDASI HARI INI

Reaksi Kemarahan Enea Bastianini Diungkap Manajer Usai Jadi Tumbal Marc Marquez di Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136