BOLASPORT.COM - Penyerang asal Spanyol, Alvaro Morata, diklaim tidak pernah bisa menjadi pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus.
Juventus baru saja ditinggal pergi salah satu pemain terbaiknya, Cristiano Ronaldo, pada bursa transfer musim panas 2021.
Cristiano Ronaldo memutuskan pergi dari Juventus setelah bernaung selama tiga musim.
Menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2021, Cristiano Ronaldo secara mengejutkan memilih kembali ke klub lamanya, Manchester United.
Baca Juga: Masa Depan Gareth Bale Kembali Dipertanyakan, Begini Tanggapannya
Kepulangan Ronaldo ke Manchester United terbilang cepat lantaran sang pemain sempat santer dikabarkan bakal merapat ke rival sekota, Manchester City.
Demi mendaratkan CR7, Man United bersedia mengeluarkan dana hingga 15 juta euro (sekitar Rp254 miliar) plus tambahan bonus senilai 8 juta euro (sekitar Rp135 miliar).
Dalam proses pelunasannya, Setan Merah mengangsur biaya transfer selama lima tahun.
Bagi I Bianconeri, kepergian Ronaldo jelas meninggalkan lubang besar di lini depan, padahal mereka bakal bersaing di Liga Italia dan Liga Champions 2021-2022.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tuttomercatoweb, football-italia.net |
Komentar