BOLASPORT.COM - Timnas Italia lagi-lagi meraih hasil seri setelah bermain imbang 0-0 melawan timnas Swiss dengan penampilan apik kiper lawan dan kegagalan penalti dari Jorginho.
Timnas Italia menjalani laga tandang menghadapi timnas Swiss di Stadion St.Jakob-Park dalam matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Minggu (5/9/2021) atau Senin dini hari WIB.
Timnas Italia datang ke markas timnas Swiss bermodalkan 35 laga tak terkalahkan di semua kompetisi dan masih memuncaki klasemen sementara Grup C dengan perolehan 10 poin dari 4 pertandingan.
Sementara itu, timnas Swiss hanya berselisih empat poin dari Gli Azzurri dengan masih menyimpan dua laga.
Setelah imbang 1-1 melawan Bulgaria, Italia kembali meraih hasil seri, kali ini dengan skor kacamata melawan Swiss.
Hasil tersebut cukup bagi Italia untuk memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi 36 pertandingan di lintas kompetisi.
Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, Gli Azzurri mendominasi jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 52,3 persen.
Dari segi peluang, Italia memperoleh 10 kesempatan dengan 7 tembakan tepat sasaran.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | WhoScored, Opta Paolo, Mola TV |
Komentar