BOLASPORT.COM - Mantan jawara UFC, Vitor Belfort, akan mencoba kekuatan Evander Holyfield setelah batal bertanding dengan mantan juara tinju lain, Oscar De La Hoya.
Vitor Belfort sejatinya akan menjalani duel tinju melawan Oscar De La Hoya pada 11 September 2021 di California, Amerika Serikat.
Namun, wacana itu urung terwujud lantaran Oscar De La Hoya harus menjalani isolasi akibat terinfeksi virus corona alias Covid-19.
Tak ayal, hal ini membuat Oscar De La Hoya merasa kecewa karena belum mendapatkan kesempatan untuk naik ring tinju lagi.
Baca Juga: Soal Popularitas di UFC, Conor McGregor Disebut Telah Tiru Tyson Fury
"Saya harus mengumumkan, meski sudah menjalani vaksinasi, saya dinyatakan positif Covid," ucap Oscar De La Hoya.
Golden Boy, demikian Oscar De La Hoya dijuluki, tidak perrnah bertanding sejak pensiun pada 2008.
Posisi mantan juara enam divisi tersebut akan digantikan oleh Evander Holyfield.
Evander Holyfield sebelumnya sudah disebut-sebut akan kembali naik ring dengan melawan Mike Tyson pada tahun lalu.
Baca Juga: Rival dan Teman Khabib Nurmagomedov Dapat Penghargaan Bebas Doping
Evander Holyfield pun telah mengikuti langkah Mike Tyson meneken kontrak pertandingan bersama Triller.
Namun, Mike Tyson justru keluar dan meninggalkan Evander Holyfield tanpa rencana jelas untuk comeback-nya pada usia yang hampir menyentuh kepala enam.
Pertandingan melawan Vitor Belfort pun menjadi solusi yang sama menguntungkan antara Evander Holyfield dan Triller.
Baca Juga: Georges St-Pierre Percaya Kamaru Usman Tak Bisa Superior di UFC Terus-terusan
Kebetulan, mantan juara kelas berat ringan juga memberi sinyal akan menghadapi Evander Holyfiled setelah Oscar De La Hoya.
Pertandingan ekshibisi Vitor Belfort vs Evander Holyfield akan berlangsung di Florida, tepatnya di Hard Rock Live.
Laga antara dua jawara beda displin itu akan berjalan selama delapan ronde.
"Evander Holyfield-Vitor Belfort digelar pada 11 September di Hollywood, Florida, menurut Ryan Kavanaugh," tulis Mike Coppinger.
Baca Juga: Sumbang 3 Medali pada Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Dipuji Jokowi
Evander Holyfield-Vitor Belfort set for Sept. 11 in Hollywood, Florida, per Ryan Kavanaugh. Eight two-minute rounds. Triller looking for sanctioning as pro fight. Brazilian star Anitta will be performing. Belfort is Brazilian. So is Anderson Silva, who is fighting Tito Ortiz
— Mike Coppinger (@MikeCoppinger) September 5, 2021
Ryan Kavanaugh menilai duel antara Evander Holyfield dan Vitor Belfort ini akan berjalan seru dan menegangkan.
"Kelas berat akan selalu seru, dan ini adalah pertemuan dua juara dunia kelas berat sebenarnya,” ucap Ryan Kavanaugh dari laman ESPN.
Melalui kesempayan yang sama, Ryan Kavanaugh juga berjanji akan menyusun rencana baru untuk Oscar De La Hoya setelah pulih dari Covid-19.
Baca Juga: Pemilik Media MMA Ternama Dipanggil Khabib Jadi Petarung Tertangguh Kedua
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | ESPN, MMAmania.com, Twitter |
Komentar