Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Dibikin Bingung soal Nasib Philippe Coutinho, Liverpool dan Ronald Koeman Ikut Terlibat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 6 September 2021 | 16:25 WIB
Liverpool dan Ronald Koeman ikut terlibat dalam kebingungan Barcelona soal menentukan nasib Philippe Coutinho.
TWITTER.COM/609SPORTS
Liverpool dan Ronald Koeman ikut terlibat dalam kebingungan Barcelona soal menentukan nasib Philippe Coutinho.

BOLASPORT.COM - Liverpool dan Ronald Koeman ikut terlibat dalam kebingungan Barcelona soal menentukan nasib Philippe Coutinho

Barcelona masih diadang berbagai masalah terkait skuad yang mereka miliki.

Sebelumnya, Barcelona berhasil menyelesaikan masalah gelandang mereka, Miralem Pjanic.

Pjanic akhirnya dipinjamkan ke Besiktas selama satu musim penuh pada bursa transfer musim panas 2021.

Meski masalah Pjanic sudah selesai, Barcelona kini kembali dipusingkan dengan gelandang serang mereka, Philippe Coutinho.

Baca Juga: Ribetnya Kontrak Baru Ronald Koeman di Barcelona, Dipenuhi Syarat Termasuk Mesti Mainkan Dua Pemain Paling Dibenci

Coutinho didatangkan Barcelona pada bursa transfer musim dingin Januari 2018.

Saat itu, Barcelona menebus Coutinho dari Liverpool dengan biaya tinggi, yakni seharga 135 juta euro atau sekitar Rp 2,3 triliun.

Coutinho sempat tampil cukup apik pada paruh musim 2017-2018 sesaat setelah datang dari Liverpool.

Bahkan, Coutinho juga ikut mengantarkan Barcelona meraih trofi Liga Spanyol pada musim tersebut.

Namun, performa gelandang asal Brasil itu perlahan mulai menurun dan harus dipinjamkan ke Bayern Muenchen.

Baca Juga: Sempat Heboh Tahun Lalu, Ini Penampakan Burofax Messi untuk Barcelona

Gelandang serang Barcelona yang dipinjamkan ke Bayern Muenchen, Philippe Coutinho.
TWITTER.COM/ATALANTANEWS
Gelandang serang Barcelona yang dipinjamkan ke Bayern Muenchen, Philippe Coutinho.

Meski ikut mengantarkan Bayern Muenchen menjuarai Liga Champions 2019-2020, Coutinho tetap tidak menunjukkan penampilan memuaskan.

Coutinho pun menghabiskan waktunya di Barcelona pada musim 2020-2021 dengan mengalami cedera meniskus dan hamstring.

Mau tak mau, Coutinho harus absen hampir sepanjang musim untuk mengalami pemulihan.

Sudah banyak rumor beredar kalau Coutinho akan segera dijual oleh Barcelona.

Namun, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menegaskan kalau dirinya akan tetap mengandalkan Coutinho.

Baca Juga: Penerus Lionel Messi Bakal Comeback dari Masa Cedera dalam Laga Ini

Terlepas dari perkataan Koeman, Barcelona sebenarnya cukup kesulitan menentukan nasib Coutinho.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, nasib Coutinho di Barcelona saat ini bak hidup enggan mati tak mau.

Gelandang serang Barcelona, Philippe Coutinho, bakal dipertahankan pada musim panas 2021.
TWITTER.COM/BARCACENTRE
Gelandang serang Barcelona, Philippe Coutinho, bakal dipertahankan pada musim panas 2021.

Pasalnya, Barcelona justru bisa menderita kerugian kalau sering memainkan Coutinho.

Berdasarkan klausul pembelian Coutinho dari Liverpool pada 2018, Barcelona harus membayar 20 juta euro apabila Coutinho telah memainkan 100 laga dengan Blaugrana.

Padahal, menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Coutinho saat ini telah tampil sebanyak 90 kali untuk Barcelona di berbagai ajang.

Baca Juga: Enaknya Jadi Griezmann: Dipulangkan ke Atletico, tapi Gaji di Barcelona Tetap Naik

Artinya, jika Coutinho memainkan setidaknya 10 laga pada musim 2021-2022, maka Barcelona harus membayar Liverpool 20 juta euro (sekitar Rp 337,3 miliar).

Dengan kondisi keuangan Barcelona yang terpuruk saat ini, akan cukup berat bagi mereka memberikan uang sebesar itu kepada Liverpool.

Namun, Barcelona juga akan makin kesulitan untuk menjual Coutinho apabila mantan gelandang Inter Milan itu terus dicadangkan.

Terlebih lagi, Koeman sudah mengeluarkan pernyataan kalau dirinya akan tetap memercayai Coutinho pada musim ini.

Dengan gaji yang besar dan jam terbang minim, Coutinho akan makin sulit diminati klub lain.

Baca Juga: Respek, Alasan Aguero Tolak Terima Nomor Punggung Warisan Messi di Barcelona

Selain itu, Barcelona juga harus segera melepas Coutinho pada akhir musim ini.

Pasalnya, kontrak Coutinho di Camp Nou akan habis pada 30 Juni 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Performa Barcelona Disebut Lionel Messi Spektakuler, Hansi Flick Merasa Terhormat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X