BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo terus mengundang perhatian usai pulang ke Manchester United dan kini tanggal prediksi jadwal latihan sang megabintang sudah keluar.
Saat ini, Cristiano Ronaldo sudah berada di kota Manchester meski belum berada di fasilitas klub.
Ronaldo mengikuti peraturan pemerintah Inggris untuk menjalani karantina selama lima hari.
Sang megabintang sempat bergabung dengan tim nasional Portugal untuk jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Hukuman akumulasi kartu kuning membuat Ronaldo hanya tampil sekali bersama timnas Portugal.
Baca Juga: Imbas Dihentikannya Laga Brasil Vs Argentina - Bek Idaman Lionel Messi Absen Bela La Albiceleste
Hal ini justru memberikan keuntungan bagi CR7 dan Manchester United sebagai klub baru.
Ronaldo jadi memiliki lebih banyak waktu untuk beradaptasi ulang dengan kehidupan di Manchester.
Selama menjalani karantina, Ronaldo pun tetap menjaga kebugaran tubuhnya.
Pemilik nomor punggung tujuh tersebut menjalani latihan mandiri di kediamannya.
Baca Juga: Gerard Pique: Josep Maria Bartomeu Presiden Barcelona Terburuk
Usai karantina berakhir, Ronaldo pun diperbolehkan untuk bergabung ke pusat latihan Man United.
Dilansir BolaSport.com dari The Times, Ronaldo diprediksi akan mulai berlatih bersama Man United pada Rabu (8/9/2021).
Meski akan menjalani latihan di fasilitas klub, Ronaldo belum akan bertemu dengan skuad Man United yang lengkap.
Beberapa pemain klub berjuluk Setan Merah tersebut masih menjalani tugas negara bersama timnas masing-masing.
Baca Juga: Eksodus Pemain Hantui AC Milan, Giliran Sang Kapten yang Ingin Hengkang
Ronaldo akan mengikuti latihan Setan Merah jelang laga melawan Newcastle United pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (11/9/2021).
Laga tersebut diperkirakan akan menjadi debut periode kedua Ronaldo bersama Setan Merah.
Sebelumnya, Ronaldo memang sempat membela Setan Merah dari 2003 hingga 2009.
Kini Ronaldo akan memulai periode keduanya di klub yang pernah membesarkan namanya tersebut.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | thetimes.co.uk |
Komentar