BOLASPORT.COM - Timnas Portugal wajib mewaspadai timnas Azerbaijan setelah kampiun EURO 2016 itu dipastikan akan bermain tanpa Cristiano Ronaldo.
Timnas Portugal akan menjajal perlawanan timnas Azerbaijan dalam laga lanjutan Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.
Pertandingan tersebut akan berlangsung di Baku Olympic Stadium, Selasa (7/9/2021), pukul 23:00 WIB.
Bertandang ke markas Azerbaijan, Portugal tidak bisa membawa sang megabintang, Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo dipastikan absen melawan Azerbaijan lantaran akumulasi kartu yang ia terima di laga sebelumnya melawan Serbia dan Irlandia.
Baca Juga: Bikin Rekor Baru hingga Tiru Selebrasi Cristiano Ronaldo, Jesse Lingard: Luar Biasa
Ketika melawan Serbia, Portugal bermain sama kuat 2-2 dengan tim tuan rumah (28/3/2021).
Cristiano Ronaldo menerima kartu kuning setelah melakukan protes berlebihan terhadap wasit Danny Makkelie.
Ronaldo memprotes golnya yang tak disahkan sang pengadil lapangan di penghujung laga tepatnya menit ke-90+4.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Reuters |
Komentar