Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Sebulan Ditinggal, Presiden Barcelona Sudah Isyaratkan Kemungkinan Pulangkan Lionel Messi

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 7 September 2021 | 23:45 WIB
Presiden Barcelona, Joan Laporta, memberi isyarat tentang kemungkinan kembalinya Lionel Messi saat sang pemain belum sebulan meninggalkan Camp Nou.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Presiden Barcelona, Joan Laporta, memberi isyarat tentang kemungkinan kembalinya Lionel Messi saat sang pemain belum sebulan meninggalkan Camp Nou.

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, memberi isyarat tentang kemungkinan kembalinya Lionel Messi saat sang pemain belum sebulan meninggalkan Camp Nou.

Barcelona resmi berpisah dengan Lionel Messi pada musim panas 2021 setelah menjalin kerja sama selama dua dekade. 

Kebersamaan antara Barcelona dan Lionel Messi harus berakhir setelah pihak klub gagal memberi perpanjangan kontrak. 

Klub berjulukan Blaugrana itu tidak mampu mempertahankan Messi setelah mereka terbentur aturan keuangan (Financial Fair Play) LaLiga. 

Kendati demikian, Presiden Barcelona, Joan Laporta, sempat mengakui bahwa melepas Messi merupakan keputusan yang tepat. 

Baca Juga: Meski Sedih Melepas Lionel Messi, Joan Laporta Tegaskan Kepentingan Barcelona Lebih Utama

Pada 10 Agustus 2021, Messi resmi bergabung dengan klub raksasa Prancis, Paris Saint-Germain, dan terikat kontrak berdurasi dua tahun hingga Juni 2023. 

Meskipun begitu, Joan Laporta memberi isyarat tentang kemungkinan La Pulga kembali ke Camp Nou.

Joan Laporta tampil dalam program Onze di televisi Catalunya, Esport 3, pada Senin (6/9/2021) waktu setempat. 

Dalam kesempatan itu, Laporta membicarakan banyak hal, termasuk soal Messi. 

Laporta kembali menjelaskan kondisi Barcelona yang membuat mereka gagal mempertahankan sang megabintang. 

Laporta menyoroti sikap LaLiga yang tidak memberi kelonggaran atas Financial Fair Play sebagai upaya menekan Barcelona agar menyetujui bantuan dana perusahaan investasi, CVC Capital Partners.

Baca Juga: Dianggap Biang Kerok Kepergian Messi, Bek Ringkih Barcelona Dibela Gerard Pique

"Apa yang terjadi adalah apa yang telah dijelaskan, itu adalah data objektif. Semua orang bisa membandingkannya," kata Laporta, dikutip BolaSport.com dari Sport. 

"Kami ditekan apakah kami menandatangani pinjaman CVC atau tidak ada permainan yang adil. Tidak ada margin. Ada pra-perjanjian dan kami telah setuju."

"Ada beberapa kesepakatan dan LaLiga tampaknya menerimanya, tetapi kemudian mereka mengatakan tidak tanpa CVC."

"Kami tidak melihat bahwa itu akan membaik dan kami mengakhiri situasi," ucap Laporta lagi. 

Laporta juga mengaku dirinya belum berbicara dengan Messi lagi setelah sang megabintang bergabung PSG. 

Pria berusia 59 tahun ini pun memberi isyarat tentang kemungkinan La Pulga pulang ke Camp Nou. 

"Ya, tidak ada yang menginginkan hal itu. Perpisahan dengan Messi sangat menyedihkan," ujar Laporta. 

Baca Juga: Bikin Duel Ditunda hingga Lionel Messi Bete, FIFA Labeli Skandal Laga Brasil vs Argentina sebagai Peristiwa Gila

"Saya telah melihat debutnya bersama PSG dan sungguh aneh melihatnya di tim lain. Saya tidak suka melihatnya dengan kostum lain."

"Hal ini memang bukan akhir yang kami inginkan untuk Messi di Barca."

"Namun, kita lihat saja nanti."

"Kami tidak akan menutup diri terhadap apa pun," tutur Laporta menambahkan. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : sport.es
REKOMENDASI HARI INI

Amorim Bongkar Isi WhatsApp Mourinho Jelang Laga Debut di Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X