BOLASPORT.COM - Timnas Inggris gagal menang setelah tendangan roket Harry Kane dibalas dengan sundulan pemain murah dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Timnas Inggris melakoni matchday keenam babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa dengan bertandang ke kandang timnas Polandia, National Stadium, Warsawa, pada Rabu (8/9/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Inggris tampil lebih dominan dengan penguasaan bola mencapai 64 persen.
Selain itu, Inggris mampu melepaskan 14 tembakan, dua di antaranya mengarah tepat ke gawang Polandia.
Sementara Polandia hanya mampu melepaskan 11 tembakan, empat di antaranya menuju ke gawang inggris.
Di akhir laga, kedua tim harus rela berbagi angka karena bermain imbang.
Jalannya Pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, timnas Polandia tampil lebih dominan di awal babak pertama.
Polandia sempat mendapatkan peluang matang melalui aksi Jakub Moder yang menerima umpan terobos dari Robert Lewandowski pada menit ke-14.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | beIN SPORTS |
Komentar