BOLASPORT.COM - Asisten timnas Indonesia, Nova Arianto, tidak ingin publik menggiring opini sendiri tentang Khuwailid Mustafa yang kabarnya mengabaikan panggilan timnas Indonesia.
Pecinta sepakbola Indonesia, khususnya pendukung timnas Indonesia, tengah ramai membicarakan satu pemain Tanah Air yang tengah berkarier di luar negeri.
Pemain yang dimaksud adalah Khuwailid Mustafa, pemain asal Aceh yang saat ini sedang bermain di Liga Qatar.
Khuwailid Mustafa tercatat sebagai pemain Qatar FC yang bermain di kasta tertinggi Liga Qatar.
Baca Juga: Tiga Alasan Utama Shin Tae-yong Memanggil Mantan Striker Montenegro ke Timnas Indonesia
Sejak awal tahun ini, nama Khuwailid Mustafa mencuat di kalangan pecinta timnas Indonesia lantaran beredar kabar jika sang pemain tengah menjadi incaran Shin Tae-yong.
Kabar itu pertama kali diketahui lewat penerjemah Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo, dalam live Instagram di akun pribadinya, 25 Januari 2021.
Jeong Seok-seo menjawab pertanyaan salah satu penonton live Instagram-nya yang menanyakan soal Khuwailid Mustafa.
"Iya iya, memang kami sedang lihat juga pemain itu (Khuwailid Mustafa)," jawab Jeong Seok-seo singkat, seperti dikutip Bolasport.com dari Instagramnya.
Baca Juga: Dirtek FC Utrecht Berharap Banyak Setelah Bagus Kahfi Debut dan Cetak Gol di Jong FC Utrecht
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | instagram/@novarianto30 |
Komentar