Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Menakjubkan Titisan Paul Pogba yang Memutuskan Pindah ke Real Madrid

By Sandi Lathunusa - Selasa, 14 September 2021 | 05:30 WIB
Pakar transfer, Fabrizio Romano, membeberkan alasan menakjubkan Titisan Paul Pogba, yakni Eduardo Camavinga, yang memutuskan pindah ke Real Madrid.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Pakar transfer, Fabrizio Romano, membeberkan alasan menakjubkan Titisan Paul Pogba, yakni Eduardo Camavinga, yang memutuskan pindah ke Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, membeberkan alasan menakjubkan Titisan Paul Pogba, Eduardo Camavinga, yang memutuskan pindah ke Real Madrid.

Eduardo Camavinga diresmikan sebagai pemain baru Real Madrid pada 31 Agustus 2021.

Real Madrid memboyong Camavinga dari Rennes dengan biaya sebesar 31 juta euro atau sekitar Rp 521 miliar.

Gelandang yang dijuluki sebagai Titisan Paul Pogba itu diikat kontrak selama enam tahun hingga 2027.

Camavinga merupakan rekrutan kedua Los Blancos pada musim panas 2021.

Sebelumnya, Real Madrid mendatangkan David Alaba secara cuma-cuma alias gratis.

Camavinga juga telah melakoni laga debutnya di Real Madrid melawan Celta Vigo dalam laga pekan keempat Liga Spanyol 2021-2022, Minggu (12/9/2021) waktu setempat.

Laga yang bergulir di Estadio Santiago Bernabeu itu berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan Real Madrid.

Baca Juga: Runner-up Bundesliga 2020-2021 Jadi Lawan Terberat Man City di Fase Grup Liga Champions

Pada laga tersebut, Camavinga dimainkan oleh pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, pada menit ke-66.

Gelandang asal Prancis itu masuk menggantikan Eden Hazard.

Baru bermain selama enam menit, Camavinga sukses mencetak gol perdananya untuk Real Madrid.

Melalui Youtube pribadinya, Fabrizio Romano membeberkan alasan menakjubkan Camavinga yang memutuskan untuk pindah ke Real Madrid.

Menurut Romano, alih-alih pergi dari Rennes secara gratis pada musim panas 2022, Camavinga menginginkan mantan klubnya menerima sejumlah uang.

"Camavinga memberitahu Rennes bahwa dia tidak ingin memperpanjang kontraknya karena ingin mencari klub top," kata Romano seperti dilansir Bolasport.com dari Youtube Fabrizio Romano.

Baca Juga: Mauricio Pochettino Masih Tak Percaya Lionel Messi Sekarang Jadi Anak Asuhnya di PSG

"Dia memiliki kesempatan untuk mengatakan saya bisa menunggu musim panas mendatang dan memilih antara klub Prancis, Inggris, Spanyol, Jerman, dan Italia."

"Pada minggu terakhir setelah bertemu dengan keluarga dan agennya, dia mengatakan, 'Saya ingin pergi sekarang karena saya ingin Rennes menerima uang'."

"Hal ini yang Rennes lakukan dan itu adalah pertunjukan cinta dan rasa hormat yang menakjubkan untuk Rennes dari Camavinga dan keluarganya."

"Real Madrid sepakat untuk membayar 31 juta euro plus tambahan bonus, itu jumlah yang luar biasa untuk Rennes karena Camavinga adalah pemain gratis pada musim panas mendatang," ucap Fabrizio Romano menambahkan.

Baca Juga: Belum Berkontribusi, Sergio Ramos Bisa Bikin Upaya PSG Memboyongnya Sia-sia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : youtube fabrizio romano
REKOMENDASI HARI INI

Unggul Futsal Club Mencoba Lebih Profesional Jelang Tampil di Pro Futsal League 2024/2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X