Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Slowakia Samakan Debut Egy Maulana Vikri dengan Cristiano Ronaldo: Bintang Instagram Langsung Beri Dampak di Lapangan

By Bagas Reza Murti - Selasa, 14 September 2021 | 13:50 WIB
Egy Maulana Vikri tampil perdana untuk FK Senica ketika menjamu FK Pohronie dalam lanjutan pekan ke-7 Liga Slovakia di Stadion OMS Arena, Sabtu (11/9/2021) malam waktu setempat.
INSTAGRAM.COM/EGYMAULANAVIKRI
Egy Maulana Vikri tampil perdana untuk FK Senica ketika menjamu FK Pohronie dalam lanjutan pekan ke-7 Liga Slovakia di Stadion OMS Arena, Sabtu (11/9/2021) malam waktu setempat.

BOLASPORT.COM - Debut Egy Maulana Vikri di FK Senica pada Sabtu (11/9/2021) disamakan dengan debut Cristiano Ronaldo di Manchester United pada hari yang sama oleh salah satu media Slowakia, Cas Novy.

Egy Maulana Vikri mencatat debut impian setelah jadi penentu kemenangan FK Senica atas Pohronie 1-0 dalam lanjutan pekan ke-7 Liga Slovakia di Stadion OMS Arena, Sabtu malam.

Mengawali laga dari bangku cadangan, Egy turun pada menit ke-59 dan menyumbang assist untuk gol kemenangan yang dicetak Sukisa Elvis Mashike pada menit ke-76.

Salah satu media setempat, Cas Novy bahkan menyamakan debut Egy dengan debut Cristiano Ronaldo di Manchester United.

Seperti diketahui, pada hari yang sama Cristiano Ronaldo juga mencatatkan debutnya untuk Manchester United saat melawan Newcastle United dalam laga pekan ke-4 Liga Inggris.

Baca Juga: Lakoni Debut Fenomenal bareng Man United, Cristiano Ronaldo Langsung Fokus ke Liga Champions

Ronaldo mengawali laga sebagai starter, mencetak 2 gol dan membawa menang Man United dengan skor 4-1.

Cas Novy menyamakan debut Egy dan Ronaldo karena keduanya merupakan pemain dengan pengikut instagram yang banyak, juga langsung memberikan impak di lapangan.

"Dia datang ke Zahorie (kota tempat FK Senica berasal) dengan label pemain bertalenta dan bintang instagram," tulis Novy Cas.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : cas.sk
REKOMENDASI HARI INI

Como Masih Mepet Dasar Klasemen Liga Italia, Cesc Fabregas Tetap Dipercaya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X