Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kaget Dipanggil Timnas U-18 Indonesia, Pemain Persebaya Dapatkan Banyak Ilmu

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 14 September 2021 | 19:30 WIB
Penampilan apik pemain Persebaya U-15, Wahyu Agung, saat melawan Bali United U-15 membuatnya terpanggil ke seleksi timnas Indonesia U-15 bersama tiga rekan lainnya.
PERSEBAYA.ID
Penampilan apik pemain Persebaya U-15, Wahyu Agung, saat melawan Bali United U-15 membuatnya terpanggil ke seleksi timnas Indonesia U-15 bersama tiga rekan lainnya.

BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-18 Indonesia, Wahyu Agung Drajat Mulyono mengaku terkejut kala dirinya dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Pemanggilan tersebut guna melangsungkan pemusatan latihan (TC) timnas U-18 Indonesia.

TC tersebut akan berlangsung hingga tanggal 18 September 2021 mendatang.

TC ini juga merupakan program persiapan PSSI untuk mempersiapkan tim menjelang Piala Dunia U-20 pada 2023.

Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Tak Bedakan Perlakuan antara Pemain Senior dan Muda

Pemain Persebaya Surabaya itu menjadi satu dari 36 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Dipanggilnya Wahyu Agung Drajat Mulyono oleh Shin Tae-yong menjadi yang pertama kalinya.

Tercatat sebelumnya Wahyu Agung Drajat Mulyono merupakan alumnus Garuda Select III yang berlatih di Inggris.

Selama dilatih oleh Shin Tae-yong banyak hal baru yang didapatnya.

Baca Juga: Borneo FC Pastikan Jonathan Bustos Perkuat Tim saat Hadapi Barito Putera

Bahkan petuah-petuah pun sudah diberikan pelatih asal Korea Selatan itu untuknya.

Yang paling diingatnya adalah di mana Wahyu Agung Drajat Mulyono harus menjadi seorang pemain yang bekerja keras.

Pasalnya jika dirinya bekerja keras maka Shin Tae-yong pun tak segan untuk memilihnya ke dalam timnas U-18 Indonesia.

Baca Juga: Jelang Laga Melawan Persib Bandung, Pelatih Bali United Matangkan Persiapan

“Saya sangat terkejut ketika pertama kali dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan," kata Wahyu Agung Drajat Mulyono.

"Saya dimotivasi dari beliau agar kami harus memaksa batas kemampuan diri, kalau mau terpilih nantinya ke dalam timnya," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi PSSI, Selasa (14/9/2021).

Karena hal itu lah Wahyu Agung Drajat Mulyono selalu memotivasi dirinya sendiri.

Hal itu dilakukan agar dirinya selalu semangat dan tidak cepat menyerah.

Baca Juga: Fakta Unik Klub asal Jawa Timur di Liga 1 2021

"Saya ingin belajar untuk selalu semangat, jangan cepat menyerah,” tuturnya.

Selama dilatih Shin Tae-yong, banyak program latihan yang dijalaninya.

Program tersebut juga tentunya menjadi sebuah pembelajaran yang baik untuk dirinya.

Dari situ pula dirinya ingin memantapkan diri untuk mengembangkan permainan menyerang dan bertahannya.

Baca Juga: Mengenal Paulo Henrique, Debutan dari Persiraja yang Kuasai Daftar Top Scorer Sementara Liga 1 2021

“Saya ingin belajar lebih lagi mengenai teknik bertahan, transisi permainan baik saat menyerang maupun bertahan,” tuturnya.

Dia pun berpesan kepada para rekannya agar selalu semangat dalam berlatih.

Tak hanya itu meningkatkan kekompakan juga menjadi hal penting untuk menjadi sebuah tim yang solid.

“Saya berpesan juga kepada teman-teman yang lain untuk terus tetap semangat, dan bisa kompak bersinergi menjadi tim yang kuat,” ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165

TERPOPULER

Close Ads X