BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberikan pesan kepada fan demi kelangsungan Liga 1 2021.
Persib Bandung akan menjalani laga sengit pada pekan ketiga Liga 1 2021.
Mereka akan betanding melawan pemuncak klasemen sementara, Bali United.
Sama-sama mendapatkan 6 poin dari dua laga sebelumnya dan masing-masing memiliki basis suporter besar membuat laga ini banyak ditunggu.
Baca Juga: Penyebab AC Milan Kalah dari Liverpool: Perbedaan Tempo Permainan
Demi menjaga kondusivitas Liga 1 2021, pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberikan pesan pada suporter.
Robert berharap agar semua fan Persib menonton dari rumah.
Selain itu, dia meminta agar mereka tidak mendatangi hotel tempat Persib menginap.
Baca Juga: Lionel Messi Tak Dapat Bantuan di Laga Kontra Club Brugge, Rekan Setim Ikut Terpana Lihat Aksinya
Permintaan ini bertujuan agar semua pihak bisa menerapkan protokol kesehatan ketat.
Apalagi, kompetisi yang bisa bergulir kembali tetap harus mengikuti aturan pemerintah selama masa pandemi Covid-19.
Dia berharap agar semua pihak bisa memahami kondisi ini.
"Dukungan dari bobotoh sejauh ini sudah sangat bagus," kata Robert Alberts dilansir BolaSport.com dari laman klub.
"Tapi sekali, jangan melanggar aturan protokol kesehatan di tengah pandemi saat ini."
Pelatih asal Belanda ini menambahkan jika selama ini di hotel pemainnya sering diajak foto oleh fan.
Sehingga, dia khawatir skuad Maung Bandung tidak bisa menjalankan protokol kesehatan ketat dan tidak bisa tampil di pertandingan.
Hal ini akan jadi kerugian besar bagi tim, karena perjalanan mereka di kompetisi Liga 1 2021 masih panjang.
"Menjadi penting untuk bobotoh sadari bahwa pemain perlu fokus kepada pertandingan."
"Karena itu saya berharap kita semua bisa menuruti aturan yang berlaku saat ini," harapnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar