Kali terakhir Italia mengalami kekalahan adalah saat melawan Portugal dalam babak grup UEFA Nations League pada 10 September 2018.
Dalam sebuah wawancara dengan Il Resto Del Carlino, Mancini mengaku belum memiliki rencana untuk kembali melatih klub.
Dia menjelaskan bahwa saat ini fokusnya adalah untuk membawa Italia menjuarai Piala Dunia 2022 yang akan dilangsungkan di Qatar.
"Saya cuma fokus dengan Gli Azzurri, melatih mereka adalah hal terbaik," kata Mancini seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Sekarang, ada Piala Dunia, kami harus cepat lolos dan kami harus mencoba memenangkan UEFA Nations League."
"Saya tidak memikirkan untuk melatih klub dan saya fokus pada tim nasional," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Sempat Semaput, Korban Tendangan Geledek Ronaldo Dapat Rezeki Nomplok
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football Italia, Il Resto del Carlino |
Komentar