BOLASPORT.COM - Prestasi tinggi pada Paralimpiade Tokyo 2020 membuat atlet para bulu tangkis, Leani Ratri Oktila, diganjar bonus tinggi dari pemerintah pusat.
Leani Ratri Oktila menahbiskan diri sebagai atlet Indonesia tersuskses pada Paralimpiade Tokyo 2020.
Dua keping medali emas dan satu keping medali perak menjadi hasil yang disumbangkan oleh Leani Ratri Oktila pada Paralimpiade Tokyo 2020.
Leani sudah menjadi harapan Indonesia untuk meraih emas sejak cabor para bulu tangkis dipertandingkan untuk pertama kalinya di Paralimpiade tahun ini.
Baca Juga: Sudah Diserahkan Presiden, Atlet Paralimpiade Dapat Bonus Setara Atlet Olimpiade
Leani menjadi favorit juara di tiga nomor yaitu tunggal putri SL4, ganda putri SL3-SU5 bersama Khalimatus Sadiyah, dan ganda campuran SL3-SU5 dengan Hary Susanto.
Jadwal pertandingan yang padat tidak menghentikan atlet asal Pekanbaru itu untuk melangkah ke final di semua nomor yang dia ikuti.
Sebagai informasi, Leani harus melakoni 12 pertandingan dalam rentang waktu 5 hari saja pada Paralimpiade Tokyo 2020.
Dalam satu kesempatan Leani harus bertanding 4 kali dalam sehari, tetapi semuanya mampu dia menangi, termasuk partai final ganda putri.
Baca Juga: Menpora RI Sambut dan Apresiasi Tim Indonesia Paralimpiade Tokyo 2020
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar