Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Molor Muhammad Iqbal di K-League 3 karena Kendala Bahasa, Cheongju FC Enggan Sediakan Translator

By Bagas Reza Murti - Jumat, 17 September 2021 | 15:50 WIB
Eks timnas U-19 Indonesia, Muhammad Iqbal akhirnya merasakan debut di K-League 3 bersama Cheongju FC saat melawan Gimpo FC pada Rabu (15/9/2021).
INSTAGRAMC.OM/CHEONGJUFC
Eks timnas U-19 Indonesia, Muhammad Iqbal akhirnya merasakan debut di K-League 3 bersama Cheongju FC saat melawan Gimpo FC pada Rabu (15/9/2021).

BOLASPORT.COM - Di balik debut Muhammad Iqbal di Cheongju FC pada Rabu (15/9/2021), ternyata ada kendala komunikasi dari dirinya dengan klub.

Eks timnas U-19 Indonesia, Muhammad Iqbal akhirnya merasakan debut di K-League 3 bersama Cheongju FC saat melawan Gimpo FC pada Rabu (15/9/2021).

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Iqbal masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-83 pada laga pekan ke-24 itu.

Ia menggantikan Seung-cheol Kwon di posisi gelandang.

Bermain selama kurang lebih 7 menit, Iqbal membawa Cheongju mengimbangi Gimpo FC dengan skor 0-0.

Baca Juga: Usaha Keras Legenda Man United Atasi Masalah Domba yang Ganggu Cristiano Ronaldo, Pakai Peluit Jadi Penggembala

Perlu diketahui bahwa Gimpo FC merupakan pemuncak klasemen K-League 3 sementara, mengoleksi 43 poin dari 22 kali main.

Sedangkan klub M.Iqbal, Cheongju FC saat ini berada di peringkat ke-12 mengoleksi 24 poin dari 22 kali main.

Debut resmi M.Iqbal sejatinya sudah ditunggu sang pemain sejak didatangkan pada 3 Juni 2021 lalu.

Ia hanya sempat unjuk gigi dalam laga ujicoba melawan Suwon Bluewings pada 7 Juli 2021.

Selebihnya, pemain berusia 20 tahun itu hanya masuk ke daftar susunan pemain sebagai pemain cadangan pada pekan ke-17 dan 19.

Media Korea Selatan, Chosun menyebut bila salah satu penyebab molornya Iqbal melakoni debut adalah kendala bahasa.

Sulitnya kondisi di K-League membuat Cheongju FC enggan memfasilitasi Iqbal seorang translator atau penerjemah.

Baca Juga: Muhammad Iqbal Eks Timnas U-19 Indonesia Akhirnya Debut di K-League 3 Saat Cheongju FC Imbangi Pemuncak Klasemen

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 청주FC (@cheongjufc)

"Komunikasi dengan Iqbal selama ini dilakukan dengan bahasa Inggris seadanya," tulis Chosun.

"Staf pelatih juga ingin memberi tahu banyak hal kepada pemain, tetapi ada banyak frustrasi karena kurangnya komunikasi satu sama lain."

Selain bahasa, Muhammad Iqbal juga dituntut dengan kondisi fisik prima untuk bermain dalam sebuah laga.

Pemain berusia 20 tahun itu pun melakukan latihan berbulan-bulan untuk bisa debut di Cheongju FC.

"Sebagai tambahan, kondisi Iqbal tak kunjung baik setelah puasa ramadan."

"Tetapi dia punya keinginan kuat untuk bermain, dia berlatih hingga kakinya lecet."

"Tiga bulan berlalu, Iqbal kemudian berhasil meningkatkan kebugarannya dan menarik perhatian pelatih" tulis Chosun.

Baca Juga: Keberadaan Jose Mourinho Mampu Hadirkan Aura Positif bagi AS Roma

Pemain Cheongju FC asal Indonesia, Muhammad Iqbal, menunjukkan aksinya dalam laga uji coba melawan Suwon Samsung, 7 Juli 2021.
YouTube/Cheongju FC
Pemain Cheongju FC asal Indonesia, Muhammad Iqbal, menunjukkan aksinya dalam laga uji coba melawan Suwon Samsung, 7 Juli 2021.

Penampilannya pada Rabu kemarin adalah laga kompetitif pertama sejak Muhammad Iqbal sembuh dari cedera panjang 2018 silam.

Iqbal merupakan eks timnas U-19 Indonesia era Indra Sjafri sejak yang harus dicoret jelang ajang Piala AFF U-19 2018.

Pemain berposisi gelandang ini mengalami cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) yang memaksanya menepi dari sepak bola dalam waktu yang lama.

Setelah sembuh cedera pada pertengahan 2019, Muhammad Iqbal mulai melanglang buana dari PSMS Medan, klub Liga India AU Rajasthan hingga mengikuti trial di klub Turki Antalayspor.

Pada Juni 2021, Muhammad Iqbal dikontrak Cheongju FC untuk berkompetisi di K-League 3.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Chosun.com, Transfermarkt
REKOMENDASI HARI INI

Era Messi Jay dan Teerasil Dangda Berakhir, Thailand Umumkan 26 Pemain Untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136