BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, berada di posisi ke-19 dan ke-16 pada sesi latihan bebas pertama (FP1) dan kedua (FP2) MotoGP San Marino 2021 di Sirkuit Misano, Jumat (17/9/2021).
Cuaca menjanjikan dengan langit cerah dan trek kering, FP3 akan terbukti menjadi hal mendasar bagi Valentino Rossi untuk langsung lolos Q2 (kualifikasi 2) secara langsung.
Pada balapan MotoGP San Marino yang dijadwalkan pada Minggu (19/9/2021), Valentino Rossi berpotensi membalap di hadapan penonton yang ingin menyaksikan penampilan terakhirnya karena The Doctor akan pensiun setelah MotoGP 2021 berakhir.
"Membalap di Misano selalu menyenangkan, saya menyukainya, ini adalah sirkuit yang sangat sulit dan melelahkan secara mental dan psikologis," kata Rossi dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
Baca Juga: Bos UFC Akhirnya Restui Israel Adesanya Gelut Lawan Malaikat Maut
"Di sini semuanya terjadi sangat cepat, karena lintasannya sempit. Jadi, Anda tidak punya waktu untuk berpikir bahwa ini adalah tahun terakhir," ujar Rossi.
Di Tavullia, Italia ada acara untuk menghormati dan merayakan tahun terakhir Rossi pada MotoGP. Namun keadaan darurat Covid-19 memaksa Rossi untuk tetap berada di paddock.
"Hari ini kondisinya sangat sulit, tetapi hal positifnya adalah kami menguji aspal di kedua kondisi tersebut. Saat hujan sore hari, kami dapat mempersiapkan diri, tetapi saat trek kering pagi hari, kami tidak memiliki waktu yang diperlukan."
"Kami melakukan sangat sedikit putaran dan saya tidak yakin apa yang harus dilakukan," aku Rossi.
MotoGP San Marino 2021 juga menandai kolaborasi Rossi dengan pembalap Italia lainnya Andrea Dovizioso di Petronas Yamaha SRT.
Dovizioso kembali setelah memutuskan rehat dari MotoGP pasca musim 2020.
Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Alarm Bahaya Quartararo Setelah Memble Lagi di Trek Basah
Rossi mengalami kekurangan grip di bagian belakang motornya dan kalah dalam akselerasi. Pembalap berusia 42 tahun itu akan melihat data rekan mereknya, khususnya Fabio Quartararo.
Saat ini telemetri Dovizioso yang melakukan debutnya di garasi Petronas, tidak membantu.
"Kami berbicara, baik setelah FP1 dan FP2. Komentarnya menarik, tetapi Dovi punya motor yang berbeda dari saya dan motor itu berbeda saat berada di tikungan," ujar Rossi.
"Dengan motor Andrea, pengereman dan menikung berbeda. Jika saya harus melihat data, saya lebih suka melihat Quartararo," ucap Rossi.
"Senang berbicara dengan Andrea, dia memiliki pengalaman dan sangat teliti dengan pengaturan. Kami menyepakati beberapa hal. Tetapi, itu adalah kontak pertamanya dengan motor yang berbeda. Dia sempat tidak mengemudi untuk sementara waktu."
Namun menurut Rossi, Dovizioso sudah memiliki ide yang cukup jelas.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP San Marino 2021 - Johann Zarco Melejit, Ducati Jaga Ritme Ciamik
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar