Itu artinya PSG bisa saja kehilangan penyerang asal Prancis itu secara gratis jika gagal meneken kontrak baru.
Hingga kini, klub yang dikabarkan paling dekat dengan Mbappe adalah raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.
Baca Juga: Ander Herrera Ungkap Faktor yang Bisa Buat Kylian Mbappe Bertahan di PSG
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Real Madrid sempat memberikan penawaran resmi kepada PSG untuk memboyong Mbappe musim panas lalu.
Bahkan, Los Blancos juga memenuhi keinginan PSG dengan mengajukan tawaran 200 juta euro atau sekitar Rp3,4 triliun untuk menggaet Mbappe.
Tawaran tersebut dilakukan Real Madrid jelang penutupan bursa transfer musim panas 2021.
Meski sudah memenuhi keinginan PSG, tawaran Real Madrid tetap tak diterima.
Alhasil, Real Madrid pun gagal membawa Mbappe ke Santiago Bernabeu pada musim ini.
Baca Juga: Penyebab Trio MNM Melempem, Kylian Mbappe Egois, Duet Messi-Neymar Tak Seperti Dulu Lagi
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | El Chiringuito |
Komentar