Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robert Lewandowski Pecahkan Rekor Dua Legenda Jerman saat Bayern Muenchen Pesta 7 Gol

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 19 September 2021 | 07:15 WIB
Bomber Bayern Muenchen, Robert Lewandowski.
TWITTER.COM/FCBAYERN_EN
Bomber Bayern Muenchen, Robert Lewandowski.

BOLASPORT.COM - Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, memecahkan rekor milik dua legenda timnas Jerman, Gerd Mueller dan Jupp Heynckes, saat Die Roten pesta 7 gol.

Robert Lewandowski tampil apik saat membantu Bayern Muenchen membantai VfL Bochum dalam laga pekan ke-5 Bundesliga 2021-2022.

Bermain di Allianz Arena, Sabtu (18/9/2021), Lewandowski mencetak satu gol dalam kemenangan 7-0 Bayern Muenchen atas VfL Bochum.

Striker timnas Polandia itu mengemas gol kelima Bayern Muenchen yang terlahir di babak kedua atau tepatnya pada menit ke-61.

Gol tersebut bermula dari aksi Leroy Sane yang masuk ke dalam kotak penalti.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Gunduli Bologna, Debut Ribery Dirusak Mantan Calon Suksesor Lukaku

Sane kemudian mengirimkan umpan yang mengenai pemain lawan, tetapi bola mengarah kepada Lewandowski, yang berdiri tanpa pengawalan di dalam kotak penalti.

Tanpa kesulitan, Lewandowski pun menyambar si kulit bulat dengan sontekan kaki kanan dan gol!

Torehan tersebut membuat Lewandowski berhasil mengukir rekor di Bundesliga.

Menurut catatan dari Opta Franz, Lewandowski adalah pemain pertama yang mencetak gol dalam 13 laga kandang beruntun di Bundesliga.

Dia memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang Gerd Mueller dan Jupp Heynckes dengan 12 gol kandang berturut-turut di kompetisi paling elite di Jerman itu.

Sementara itu, gol-gol Bayern Muenchen lainnya dicetak oleh Sane (menit ke-17), Joshua Kimmich (27', 65'), Sergi Gnabry (32'), gol bunuh diri dari Vasilis Lampropoulos (43'), dan lesakan Eric Maxim Choupo-Moting (79').

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Menang Minimalis atas Burnley, Arsenal Jauhi Papan Bawah

Bayern Muenchen memang layak menang besar dalam duel tersebut lantaran tampil sangat mendominasi.

Menurut catatan WhoScored, FC Hollywood memegang penguasaan bola sebesar 70 persen.

Dari segi peluang, Bayern Muenchen melepaskan 24 tembakan dengan 15 mengarah ke gawang.

Adapun VfL Bochum membuat 5 kesempatan yang semuanya gagal tepat sasaran.

Baca Juga: Hasil Babak I - Kompatriot Lionel Messi Cetak Gol, Inter Milan Ungguli Bologna 3-0

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : WhoScored, Opta Franz
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136