BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, tidak kehilangan selera humornya meski mendapat hasil buruk pada balapan MotoGP San Marino 2021.
Valentino Rossi kembali meraih hasil kurang memuaskan pada sisa balapannya di MotoGP.
Terkini, Valentino Rossi hanya mampu finis di posisi ke-17 pada balapan seri ke-14 MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (19/9/2021).
Ini menjadi kali ketiga secara beruntun bagi The Doctor untuk finis di luar zona poin alias posisi 15 besar.
Baca Juga: Hasil MotoGP San Marino 2021 - Fabio Quartararo Ditahan, Francesco Bagnaia Kembali Menang
Kekecewaan Rossi makin besar karena MotoGP San Marino merupakan salah satu balapan kandangnya.
Hanya berjarak 10km dari rumahnya di Tavullia, Misano telah menjadi sirkuit yang sakral bagi Rossi dan penggemarnya.
"Di Tikungan 4 ada beberapa benturan dan kebingungan sehingga pada akhir lap saya berada di posisi paling belakang," ujar Rossi, dilansir dari GPOne.
"Ritmenya, bagaimana pun, cukup baik, jadi saya bisa memperbaiki posisi," sambung Rossi.
Baca Juga: Pantas Yamaha Kebelet Rekrut, Rookie Moto2 Dekati Rekor Marc Marquez Usai Menangi GP San Marino
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar